Mahasiswa UINFAS Bengkulu Berhasil Terbitkan Empat Buku

Inilah salah satu buku hasil karya mahasiswa UINFAS Bengkulu--

RADAR BENGKULU - Mahasiswa semester lima Universitas Islam Negeri  Fatmawati Sukarno (UINFAS) Bengkulu,Tarym Taufik Ruudyan Mainaki (21) berhasil menerbitkan karya buku hasil karyanya sendiri . Total 4  buku. 

Dua diantaranya merupakan hasil dari komunikasi yang ia miliki yang telah diterbitkan. Ia memadukan kecerdasannya di dunia akademis dengan bakat menulis yang luar biasa. Untuk nama buku karyanya pertama  kali  ini dengan judul Tanya Jawab Nahwu Sharaf  dan Aku Banyak Dosanya.

Salah satu karyanya yang berjudul " Aku Banyak Dosanya " telah mendapatkan apresiasi tinggi dari kalangan pembaca muda.'' Buku ini menggambarkan perjalanan kehidupan dengan  berbagai karakter yang ia alami.  ''Buku ini dapat menciptakan koneksi emosional  para pembaca,'' ujar  Tarym Taufik Ruudyan Mainaki saat di wawancarai RADAR BENGKULU di Masjid Al-Faruq UINFAS  Bengkulu, Senin,  22  Januari 2024.

BACA JUGA:Kiat Menghafal Alquran ala Usmi Laila

BACA JUGA:Maju Pesat, SMP Negeri 13 Kota Bengkulu Menyediakan Ilmu Khusus Agama

Buku ini, lanjutnya, diterbitkan di Madani Yogyakarta dan ini berISBN terbit pada tanggal 27 November 2023. Untuk tarif per/buku sebesar 50 ribu. Buku ini sudah dipajang di Perpustakaan Nasional Jakarta dengan jumlah 2 buku . Dan 2 lagi dipajang di Perpustakaan Daerah Yogyakarta.

Tarym Taufik Ruudyan Mainaki  ini merupakan anak dari pasangan Suharni Hariyanti  dan  Rudi  Fitriyadi  yang  tinggal di Desa Harapan, Kecamatan, Pondok Kelapa, Kabupaten Bengkulu Tengah. 

Alumni  MA Amsilati Jepara, Jawa Tengah itu saat ini sedang menempuh pendidikan  di Universitas Islam Negeri Fatmawati Sukarno Bengkulu, jurusan Ushuluddin Prodi  Ilmu Qur'an dan tafsir semester lima.

BACA JUGA:Mahasiswa Gelar Open Donasi Untuk Musibah Banjir di Musi Rawas Utara

BACA JUGA:Menghadapi Era Digital, Toko Buku Gramedia Tidak Gentar dan Tetap Ramai Pembeli

" Aku berharap untuk kedepannya agar dapat menerbitkan buku yang lebih baik lagi dan menjadi penulis agar bisa menginspirasi banyak orang, " ujarnya.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan