Gubernur Bengkulu Sidak RSUD dr. M. Yunus, Soroti Pelayanan dan Fasilitas yang Masih Tertinggal

Gubernur Bengkulu Sidak RSUD dr. M. Yunus-RADAR BENGKULU-

RADAR BENGKULU  – Gubernur Bengkulu, Helmi Hasan melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. M. Yunus pada Rabu (5/3). Sidak ini dilakukan untuk meninjau langsung kualitas pelayanan kesehatan serta fasilitas rumah sakit yang menjadi salah satu layanan utama bagi masyarakat Bengkulu.  

Dalam kunjungannya, Gubernur Helmi menyoroti beberapa kekurangan yang masih ditemukan di RSUD dr. M. Yunus. “Tadi saya cek Rumah Sakit M. Yunus. Di setiap sudut lobi banyak masyarakat mengantre. Kemudian, suasana di setiap ruangan masih jauh dari steril, baik dari segi udara maupun kondisi fisik bangunannya,” ujar Helmi.

Ia juga mengkritik fasilitas ruangan yang dinilai masih tertinggal. “Saya masuk ke salah satu ruangan yang seharusnya sudah menggunakan peralatan elektronik modern, tetapi masih terlihat seperti masa kolonial. Sekat-sekat tempat pasien pun masih sangat sederhana. Padahal, rumah sakit di kabupaten lain sudah jauh lebih canggih.” 

Kemudian di hadapan tenaga medis dan pasien, Gubernur Helmi menegaskan bahwa pelayanan kesehatan harus cepat, ramah, dan profesional. Ia menekankan bahwa setiap pasien berhak mendapatkan layanan optimal tanpa kendala. Baik dari segi tenaga medis maupun fasilitas pendukung.  

BACA JUGA:Gubernur Helmi Hasan Gandeng Seluruh Pihak Wujudkan Bengkulu Maju dan Sejahtera

BACA JUGA:Komisi IV DPRD Bengkulu Soroti Lima Isu Penting Bidang Pendidikan

“Kami ingin memastikan masyarakat Bengkulu mendapatkan pelayanan kesehatan terbaik. Tidak boleh ada yang kesulitan mengakses layanan medis. Pemerintah akan terus berupaya meningkatkan fasilitas serta kesejahteraan tenaga medis agar mutu layanan tetap optimal.” 

Gubernur juga meminta agar rumah sakit lebih memperhatikan kenyamanan pasien. 

“Pasien datang ke sini untuk berobat. Bukan untuk menambah beban. Mereka harus merasa nyaman dan aman selama berada di rumah sakit,” ujarnya. 

Selain meninjau unit pelayanan utama, Helmi juga mengecek berbagai fasilitas penunjang. Ia menyoroti pentingnya ketersediaan peralatan medis yang lengkap serta tenaga kesehatan yang memadai agar pasien tidak perlu dirujuk ke luar daerah.  

“Fasilitas kesehatan harus terus ditingkatkan. Rumah sakit harus memiliki alat-alat medis modern dan tenaga medis yang kompeten agar masyarakat bisa mendapatkan penanganan terbaik tanpa harus dirujuk ke luar Bengkulu,” jelasnya.

Gubernur juga meminta manajemen rumah sakit untuk segera melakukan perbaikan menyeluruh. “Kita tidak bisa terus-terusan mengandalkan alasan klasik seperti keterbatasan anggaran. Harus ada langkah konkrit untuk memperbaiki kondisi ini,” tegasnya.  

BACA JUGA:Gubernur Bengkulu dan Kapolda Sinergi Wujudkan Ketahanan Pangan

BACA JUGA:Polresta Bengkulu Sita Uang Rp 284 Juta

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan