RM Sejawat, Tempat Makan yang Menawarkan Suasana Tenang dan Hangat, Cocok untuk Bersantap Sambil Menikmati

Tempat Makan yang Menawarkan Suasana Tenang dan Hangat, Cocok untuk Bersantap Sambil Menikmati Udara Segar-Ist-

 

radarbengkuluonline.id - Membicarakan kuliner di Kota Malang tidak akan pernah selesai; selalu ada yang segar dan menarik. 

Salah satu yang tengah menarik perhatian adalah RM Sejawat, tempat makan yang baru dibuka pada tahun 2024 dan berhasil menjadi tempat makan yang viral di media sosial. 

Melansir dari sumber radarmalang.com, terletak di lokasi strategis di Jalan Kepundung No. 37, Bareng, Kecamatan Klojen, RM Sejawat menghadirkan konsep tempat makan yang dapat disesuaikan dengan area dalam dan luar ruangan. 

BACA JUGA:Pesona Taman Doa Bukit Fatima: Tempat Wisata di Flores Timur Menawarkan Pemandangan Alam Indah

Area dalam ruangan menawarkan suasana yang lebih tenang dan hangat, sedangkan area luar ruangan dikonsep dengan nuansa terbuka yang nyaman untuk makan sambil merasakan udara segar. 

 

Dengan dekorasi yang sederhana namun tetap nyaman dan menarik, rumah makan ini menciptakan suasana santai yang hangat dan cocok untuk berbagai kalangan, mulai dari keluarga hingga pelajar. 

 

Viralnya RM Sejawat di antara masyarakat, terutama Malang Raya, tak terlepas dari kontribusi media sosial. 

 

Ulasan baik dari pengunjung di media sosial Instagram dan TikTok, disertai dengan foto serta video yang menampilkan menu-menu di RM Sejawat yang menggoda selera, telah berkontribusi pada kepopuleran RM Sejawat. 

 

Banyak pengunjung memuji dan menyukai rasa makanan serta harga yang sangat terjangkau. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan