Nabi Saleh adalah utusan Allah yang mendapat mukjizat bisa memunculkan unta betina dari batu yang terbelah. Unta itu juga mampu menghasilkan susu yang tidak pernah habis.
6. Nabi Ibrahim
Nabi Ibrahim mendapat mukjizat dari Allah berupa keselamatan meski dibakar hidup-hidup oleh Raja Namrudz yang murka karena Ibrahim menghancurkan patung-patung berhala. Nabi Ibrahim juga merupakan Rasul Ulul Azmi kedua setelah Nabi Nuh.
Gelar Rasul Ulul Azmi didapat Nabi Ibrahim karena memiliki ketabahan yang luar biasa setelah Allah memerintahkannya untuk mengurbankan anaknya, Nabi Ismail.
7. Nabi Ismail
Nabi Ismail merupakan anak Nabi Ibrahim yang dikurbankan, tetapi ketika hendak disembelih, Allah menukar Ismail dengan domba. Sejak peristiwa itu, muncullah peringatan Hari Raya Iduladha atau Hari Raya Kurban bagi seluruh Muslim di dunia.
8. Nabi Luth
Nabi Luth merupakan keponakan Nabi Ibrahim yang diselamatkan Allah dari bencana gempa bumi yang menelan Kota Sodom. Kala itu, Kota Sodom dihuni oleh orang-orang yang memiliki perilaku seks menyimpang.