Di samping itu, Gates menekankan pentingnya mengajarkan tanggung jawab penggunaan teknologi sejak dini.
Meskipun ia adalah salah satu sosok paling berpengaruh dalam dunia teknologi, ia tetap meyakini bahwa penggunaan gadget harus diimbangi dengan aktivitas lain yang dapat mendukung perkembangan anak secara menyeluruh, seperti membaca buku, berolahraga, dan berinteraksi dengan teman secara langsung.
Keputusan Gates untuk membatasi penggunaan ponsel pada anak-anaknya juga didukung oleh penelitian yang menunjukkan bahwa penggunaan gadget yang berlebihan dapat berdampak negatif pada kesehatan mental anak-anak.
Penelitian lain menunjukkan adanya hubungan antara penggunaan media sosial secara berlebihan dengan peningkatan kecemasan dan depresi pada remaja.
Gates menyarankan para orang tua untuk berpikir panjang sebelum memberikan ponsel kepada anak-anak mereka.
Menurutnya, usia 14 tahun adalah waktu yang tepat karena anak-anak di usia ini mulai bisa memahami tanggung jawab dan memiliki kontrol diri yang lebih baik.
Gates juga mendorong orang tua untuk selalu memantau aktivitas online anak-anak mereka serta memastikan mereka memahami risiko yang mungkin timbul dari penggunaan smartphone, seperti cyberbullying dan kecanduan media sosial.