Meriah, Pasangan Dani-Sukatno Resmi Daftar Pilwakot Bengkulu, Dapat Dukungan Kuat dari Mantan Pejabat

Rabu 28 Aug 2024 - 21:53 WIB
Reporter : windi
Editor : Azmaliar

Sementara itu, Ketua KPU Kota Bengkulu, Rayendra Pirasad, menyatakan bahwa berkas pendaftaran pasangan Dani-Sukatno telah diterima dan akan segera diproses. 

Selain itu, KPU juga memberikan surat rekomendasi untuk pemeriksaan kesehatan kedua calon. "Kami akan segera menjelaskan detail mengenai tempat, tanggal, dan SOP terkait pemeriksaan kesehatan yang akan dilakukan," jelas Rayendra.

Sebelum mendaftarkan diri ke KPU, pasangan Dani-Sukatno menggelar deklarasi di Tugu Pers, tepat di depan Benteng Marlborough. 

Deklarasi ini dihadiri oleh sosok penting, yaitu mantan pejabat tinggi Kementerian ATR/BPN, H. Izda Putra. Kehadiran Izda dalam deklarasi tersebut menjadi penegasan dukungan penuh terhadap pasangan Dani-Sukatno dalam Pilwakot Bengkulu 2024.

Dihadapan simpatisan dan para kader PKS serta PKB, Izda Putra menyampaikan bahwa pasangan Dani-Sukatno adalah pilihan yang tepat dan ideal bagi warga Bengkulu. 

BACA JUGA:Renjes-Rismanaji Mendaftar ke KPU Membawa Simpatisan dari 2 Titik Berbeda

BACA JUGA:Rapat Persiapan Pelantikan Anggota DPRD Kaur Terpilih 29 Agustus 2024

Ia mengungkapkan bahwa terwujudnya pasangan ini adalah “petunjuk langit” dan menilai mereka sangat layak dipilih oleh masyarakat. 

"Sejujurnya, saya jarang merekomendasikan pasangan calon. Tetapi saya lihat Dani-Sukatno ini sangat pas dan ideal. Maka, dengan bismillah, saya memutuskan untuk mendukung Dani-Sukatno," ujar Izda dengan penuh keyakinan.

Izda Putra juga memuji sosok Dani Hamdani yang dikenal sebagai mantan birokrat yang jujur dan memiliki fokus besar pada pendidikan serta agama. Menurutnya, Dani adalah sosok yang mampu menciptakan generasi Kota Bengkulu yang cerdas, berdikari, dan berakhlak mulia. 

"Saya tahu betul, sahabat saya Dani Hamdani ini orangnya sangat amanah. Dia fokus menjadikan generasi Kota Bengkulu yang cerdas dan memiliki pengetahuan agama yang bagus. Saya sangat yakin, jika Dani Hamdani menjadi pemimpin kota ini, semua akan menjadi lebih baik," tambah Izda.

 

 

Tak ketinggalan, Sukatno juga mendapat pujian dari Izda Putra sebagai sosok sederhana yang sukses dalam karirnya berkat kedisiplinan dan kerja keras. 

"Sukatno ini orangnya sangat sederhana. Dari awal, dia berkarir di Semarak belum menjadi apa-apa, tetapi berkat kejujuran, kedisiplinan, dan kerja kerasnya, ia berhasil mencapai pucuk pimpinan tertinggi. Orang seperti Sukatno inilah yang layak menjadi pendamping Dani dan mengayomi anak muda Kota Bengkulu agar lebih bersemangat dalam menempuh karir," jelas Izda.

 

Kategori :