Perdana di Kecamatan Ketahun, Desa Urai Gelar Prapelaksanaan Kegiatan TA 2024

Kamis 07 Mar 2024 - 21:54 WIB
Reporter : Berlian
Editor : Azmaliar Zaros

Salurankan BLT DD Bulan Januari-Februari

 

RADAR BENGKULU, KETAHUN - Pemerintah Desa (Pemdes) Urai, Kecamatan Ketahun, Kabupaten Bengkulu Utara saat ini telah menyerap kucuran Dana Desa (DD) tahap pertama Tahun Anggaran (TA) 2024.

Tidak menunggu lama, Pemdes Urai pun tancap gas untuk merealisasikan serapan DD tersebut. Kamis, 7 Maret 2024, jajaran Pemdes bersama BPD Urai melaksanakan prapelaksanaan kegiatan TA 2024 sekaligus menyalurkan BLT DD bulan Januari dan Februari 2024 kepada 26 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan nominal 600 ribu/KPM.

Dalam prapelaksanaan kegiatan itu, turut dihadiri jajaran unsur Tripika Kecamatan Ketahun, pendamping desa, tokoh masyarakat dan juga KPM BLT DD.

Saat sambutan, Kepala Desa Urai, Nodi Haryanda mengucapkan terima kasih kepada rekan perangkat desa, terutama Sekretaris Desa (Sekdes) yang telah bekerja keras agar serapan DD dapat terealisasi tepat waktu. Tidak hanya itu, kades pun turut berterimakasih kepada jajaran BPD yang selama ini telah bersinergi dalam membangun serta memajukan Desa Urai.

BACA JUGA:DPK Provinsi Bengkulu Rutin Lakukan Stock Opname Bahan Pustaka di Perpustakaan Daerah

BACA JUGA:Gelar Media Gathering, PT Jasa Raharja Bengkulu Sampaikan Tugas Pokok dan Fungsinya

"Tentu terealisasinya serapan DD TA 2024 ini berkat kerja keras kita bersama antara Pemerintah Desa dan BPD. Saya mengucapkan terima kasih kepada rekan perangkat desa atas kerja kerasnya, terkhusus Pak Sekdes Sigit Kamseno," ucap Kades.

Kades juga berharap, kegiatan fisik pembangunan, baik pun kegiatan non fisik yang akan dilaksanakan Pemdes dapat berjalan dengan baik dan dapat dipertanggung jawabkan. Tentu untuk memastikan hal tersebut berjalan lancar, Kades meminta semua perangkat desa dapat bekerja dengan baik dan mengutamakan acuan peraturan yang telah ditetapkan. Sehingga semua pekerjaan pembangunan nantinya akan sesuai dengan spesifikasi yang ditetapkan.

"Mohon kerjasamanya untuk rekan perangkat desa, terkhusus Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) agar kegiatan pembangunan yang kita kerjakan nanti dapat berjalan lancar dan sesuai spesifikasi. Maka karna itu, mari kita utamakan acuan aturan yang telah ada, agar semua kegiatan bisa kita mempertanggungjawabkan," tutur Kades.

Sementara itu, Camat Ketahun, Nasri yang diwakili Kasi PMD, Puji Widodo mengapresiasi kinerja Pemdes Urai yang sukses menjadi desa perdana yang melaksanakan prapelaksanaan pembangunan TA 2024. 

BACA JUGA:Sepanjang Bulan Suci Ramadan Kebutuhan BBM di Bengkulu Dipastikan Aman

BACA JUGA:Pemilik Zodiak Pisces Sangat Cocok Nonton 3 Film Ini

Dikatakan Puji, saat ini Desa Urai telah menjadi Desa yang memiliki prestasi dalam administrasi Pemerintahan Desa. Hal itu dibuktikan dengan menjadi salah satu desa penerima tambahan DD pada TA 2023. Serta saat ini Desa Urai menjadi desa perdana dalam memulai kegiatan DD TA 2024. Atas capaian itu, Puji pun memberi pujian terhadap kinerja Kades berserta jajaran Perangkat Desa yang dinilai patut menjadi contoh bagi desa- desa lain di Kecamatan Ketahun.

Kategori :