Hitungan Sementara Golkar Unggul Untuk DPRD Provinsi, Nama Caleg yang Terpilih Beredar di WA?

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Bengkulu, Rusman Sudarsono mengungkapkan bahwa proses penghitungan suara Pemilu dapat diperpanjang 12 jam-ist-

RADAR BENGKULU - Hasil sementara dari laman website resmi KPU pemilu2024.kpu.go.id, perolehan suara partai Golkar yang dipimpin oleh Rohidin Mersyah memperoleh suara terbanyak.

Terhitung Versi 17 Februari 2024 18:30:00, dengan progress 3524 dari 6210 TPS (56.75%).

Partai Golkar meraih suara, 80.443 (17,19%), kemudian diurutan kedua PAN dengan perolehan suara sementara 57,131 (12,21%), selanjutnya diurutan ketiga PDI memperoleh suara 51,885 (10.09%).

Di urutan ke empat Ada Partai Gerindra dengan perolehan suara, 49,786 (10,64%), dan di urutan kelima Partai Demokrat dengan suara 44,549 (9,62%).

Selanjutnya diurutan ke Eman ada partai Nasdem dengan suara 39,045 (8,35%), diurutan ke tujuh ada partai Kebangkitan Bangsa dengan suara 33,064 (7,07%), diurutan kedelapan Partai PKS dengan suara 29,515 (6,37%), diurutan kesembilan partai Hanura memperoleh suara 26,100 (5,58%), diurutan kesepuluh Partai Perindo dengan suara 23,548 (5.03%).

BACA JUGA:Tim Sultan B. Najamudin yakin Raih Suara Terbanyak Kedua dalam Pemilihan Anggota DPD RI Dapil Bengkulu

BACA JUGA:Suara Caleg DPR RI Dapil Bengkulu, Erna Sari Dewi Terus Bertambah, Ini Update Hasil Pileg DPR RI Bengkulu Terb

Sedangkan untuk partai yang lain perolehan suara masih dibawah 20 ribu.

Wakil Sekretaris Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) DPD Partai Golkar Provinsi Bengkulu Aan Julianda SH MH mengatakan, hingga saat ini untuk perhitungan cepat belum  selesai 100 persen, Namun jika dilihat dari hasil sementara Parai yang dipimpin oleh Rohidin Mersyah ini akan,  meraih kursi terbanyak untuk DPRD Provinsi Bengkulu periode 2024-2029.

BACA JUGA:Aman, Polsek Maje Kawal Kotak Suara Sampai di Gudang PPK Kecamatan Maje

BACA JUGA:Penarikan Retribusi Parkir Resmi Diberlakukan Kembali

"Sejauh ini masih dapat proses perhitungan internal," sampainya.

Ditambahkannya, pihaknya optimis pada hasil akhir perhitungan nanti, partai Golkar akan mendapatkan 9 Kursi di DPRD provinsi Bengkulu, dimana Aan Julianda mengungkapkan ada dibeberapa dapil Golkar mendapatkan dua kursi, namun Aab belum mau mengungkapkan di dapil mana saja yang mendapat dua kursi tersebut.

"Untuk DPRD Provinsi target kita 9 Kursi, melihat peroleh saat ini target itu tercapai karena ada beberapa dapil yang mendapatkan suara untuk dua kursi" ungkapnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan