Siapa Nabi yang Pertama Kali Menulis Bismillah? Ini Sosoknya
Nabi yang pertama kali menulis bismillah adalah Nabi Sulaiman AS-poto ilustrasi-
Saat itu Nabi Sulaiman AS meminta Ratu Balqis untuk menyerahkan kekuasaannya dan menyembah Allah SWT dengan mengirimkan surat.
Ratu Balqis sebenarnya sudah tahu bahwa surat yang diberikan oleh Nabi Sulaiman AS berisi tentang perintah untuk tunduk pada kekuasaannya dan meninggalkan sesembahannya yang sesat, namun Ratu Balqis tetap menerimanya dan membacanya.
Alasan Ratu Balqis mau membaca surat tersebut adalah ada kalimat bismillah yang selalu ditulis Nabi Sulaiman AS untuk mengawali surat-suratnya. Ratu Balqis bahkan menyebut surat dari Nabi Sulaiman AS itu adalah surat yang mulia "كِتَابٌ كَرِيمٌ."
Kalimat bismillah inilah yang membuat persepsi Ratu Balqis atas surat yang ditulis oleh Nabi Sulaiman AS berubah dan mau membacanya, sehingga akhirnya ia mematuhi ajakan Nabi Sulaiman AS untuk menyembah Allah SWT dan meninggalkan kesesatannya.
Demikianlah kata bismillah memiliki pengaruh yang sangat besar bagi orang-orang yang membacanya dan mengucapkannya.