Sonsong Kepemimpinan Baru, Pengurus Perbakin Kabupaten dan Kota di Bengkulu Dilantik Serentak

Pelantikan perbakin-ist-RADAR BENGKULU

"Pembentukan klub penembak di setiap kabupaten tidak hanya untuk memenuhi kuota, tetapi juga untuk memastikan bahwa setiap atlet mendapatkan pembinaan yang baik dan berkesinambungan," tegasnya.

BACA JUGA:Program Karya Bakti, Titik Nol TNI AL Bengkulu Bangun Rabat Beton di Kaur

BACA JUGA:Ratusan Rumah Warga Cahaya Negeri Terendam Banjir

Kemudian dia  menyampaikan visi  untuk Perbakin Provinsi Bengkulu dalam jangka waktu dua tahun ke depan. Ia optimistis bahwa dengan terbentuknya pengurus di seluruh kabupaten dan kota, prestasi gemilang di tingkat nasional dapat dicapai.

"Kami berharap dalam dua tahun ke depan, Provinsi Bengkulu bisa meraih medali emas di cabang olahraga tembak," tambahnya.

Di tempat yang sama, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Bengkulu, Dedy Ermansyah, SE, memberikan apresiasi atas pelantikan tersebut dan menyampaikan ucapan selamat kepada para anggota yang baru dilantik.

 "Ucapan selamat untuk para anggota yang sudah dilantik, semoga bisa membawa Perbakin lebih baik lagi," ungkap Dedy.

Dedy juga menekankan pentingnya perhatian terhadap pengembangan organisasi yang tidak lepas dari kebutuhan logistik dan pendanaan.

"Yang harus kita pikirkan adalah bagaimana organisasi Perbakin ini berkembang. Maka harus ada suplai. Untuk itu, kita dorong para pengurus agar lebih gesit dalam sumber daya, baik pendanaan maupun sumber daya lainnya," tutur Dedy.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan