Siap Berkompetisi, UCMAS Gelar Audiensi Bersama Wakil Bupati
Audiensi bersama wakil bupati Bengkulu Selatan -fahmi-
BACA JUGA:Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah Terima Penghargaan Treasury Award 2023
RADAR BENGKULU, MANNA - Universal Concept Mental Arithmetic System(UCMAS)Bengkulu Selatan menggelar audiensi bersama Wakil Bupati Bengkulu Selatan Rifa’i Tajuddin. Audiensi ini dimaksudkan untuk memperoleh dukungan dan arahan dari pemerintah daerah dalam menghadapi ajang kompetisi prestisius di tingkat internasional.
Wakil Bupati Bengkulu Selatan, H. Rifai Tajuddin,S.Sos mengatakan ada tiga orang anak bersama dengan orang tua dan tim UCMAS serta Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Bengkulu Selatan yang akan bertanding mengikuti kompetisi.
BACA JUGA:15 Desa Ikuti Pembinaan Desa Menuju Desa Sadar Hukum
"Pemerintah Daerah akan mendukung dalam pengembangan potensi anak-anak di bidang mental aritmatika, adapun poin utama yang diinginkan UCMAS dalam audiensi ini, dukungan itu diharapkan utamanya dalam menghadapai ajang kompetisi internasional yang akan diikuti UCMAS Bengkulu Selatan dalam waktu dekat ini,"kata Rifai diruangnya Jumat(01/12).
Adanya potensi yang dimiliki anak Bengkulu Selatan, Rifa’i pun menyatakan kebanggaannya atas dedikasi dan kerja keras serta prestasi para peserta UCMAS yang akan berlaga di ajang kompetsisi mental aritmatika tingkat internasional.
BACA JUGA:Balai Karantina Aktif Lindungi SDA Bengkulu
Mari bersama-sama wujudkan prestasi yang lebih gemilang di tingkat internasional. Pemerintah daerah akan memberikan dukungan penuh dalam segala aspek, akan fasilitasi apa yang diperlukan untuk memastikan bahwa anak-anak UCMAS ini siap berkompetisi.
"Selain itu kita juga meminta kepada orang tua, karena peran orang tua juga sangat penting dalam mendukung perkembangan anak-anak dalam bidang pendidikan. Ia berharap agar sinergi antara pemerintah, sekolah dan termasuk lembaga pendidikan diluar sekolah serta keluarga dapat terus ditingkatkan guna mencetak generasi yang unggul dan berprestasi serta mampu bersaing dikanca nasional maupun internasional,"harap Rifai.