Ini 5 HP Infinix Terbaru di Indonesia Tahun 2024, Cek Harganya berikut, Ada Infinix Hanya Rp 1 Jutaan Saja
Ini 5 HP Infinix Terbaru di Indonesia Tahun 2024, Cek Harganya berikut, Ada Infinix Hanya Rp 1 Jutaan Saja-poto teknokompas-
Kapasitas baterainya 5000mAh dan mendukung pengisian daya 45W.
Infinix Note 40 bersertifikat IP54 sehingga lebih aman dari debu dan cipratan air.
Apalagi kemampuan fotografinya juga cukup bisa diandalkan. Seperti Hot 40 Pro, Infinix Note 40 juga memiliki kamera depan punch-hole 32MP dengan LED flash di atasnya.
Di bagian belakang terdapat modul yang memuat kamera utama 108 megapiksel untuk mengambil gambar yang tajam, serta dua kamera 2 megapiksel dan lampu kilat LED.
Semua foto ditampilkan pada layar AMOLED 6,78 inci dengan resolusi Full HD+, kecepatan refresh 120 Hz, dan kecerahan maksimum 1300 nits.
Sayangnya Infinix Note 40 tidak memiliki jack audio 3,5mm dan slot untuk kartu microSD.
Beberapa spesifikasi penting lainnya antara lain prosesor MediaTek Helio G99 Ultimate, sensor sidik jari dalam layar, speaker stereo, mikrofon ganda, NFC, dan slot kartu SIM ganda.
Infinix Note 40 dibanderol Rp 2,7 jutaan untuk varian tunggal 8/256GB dengan pilihan warna Obsidian Black dan Titanium Gold.
BACA JUGA:3 Resep Tradisional Dari Jepara Untuk Peringati Hari Kartini
5. Infinix Note 40 Pro
Infinix Note 40 Pro juga telah tersedia di Indonesia pada Maret 2024.
Spesifikasinya sebagian besar sama dengan Infinix Note 40, termasuk pengisian nirkabel 20W.
Namun setidaknya ada lima hal yang membedakan keduanya.
Infinix Note 40 Pro tampil lebih stylish karena memiliki bezel depan dan belakang melengkung di kiri dan kanan.
Kamera utamanya yang juga beresolusi 108 MP lebih stabil karena dilengkapi OIS.