Lima Tempat Jogging Favorit Masyarakat Bengkulu yang Wajib Dicoba

Jogging track GOR Sawah Lebar Bengkulu--

RADAR BENGKULU  - Olahraga jogging semakin diminati masyarakat Bengkulu sebagai cara menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Berbagai lokasi strategis di Kota Bengkulu telah menjadi pilihan utama para pecinta olahraga lari santai ini.

Berikut adalah lima tempat jogging favorit yang paling populer di kalangan masyarakat Bengkulu.

1. Pantai Panjang - Destinasi Jogging Terpopuler


Pantai Panjang tetap menjadi salah satu  tempat jogging favorit di Bengkulu. Berlokasi hanya 4 kilometer dari pusat kota, pantai yang  menawarkan pemandangan laut yang menawan dengan angin sepoi-sepoi yang menyegarkan. Para jogger biasanya berlari dari area Pantai Pasir Putih menuju Muara Sungai Jenggalu, menikmati trek sepanjang garis pantai yang indah.

“ Terutama Pantai Panjang kan rame tu tiap harinya, jadi enak aja untuk joging banyak pemandangan indah terutama sansetnya, “ ujar Fathir saat ditemui RADAR BENGKULU di Pantai Panjang Jumat, 27 Juni 2025.

2. Balai Buntar - Oase Hijau di Tengah Kota


Balai Buntar menjadi pilihan kedua favorit masyarakat Bengkulu untuk berolahraga jogging. Area ini menawarkan suasana yang lebih tenang dan asri dengan pepohonan rindang yang memberikan keteduhan alami. Lokasinya yang strategis membuatnya mudah dijangkau oleh masyarakat dari berbagai penjuru kota.

BACA JUGA:Keuangan Terguncang: Ini Metode Koping Stres Finansial

BACA JUGA:Tenang, Ini Lho Cara Atasi Anggota Tubuh Alami Kram

Para jogger menyukai Balai Buntar karena medannya yang relatif datar dan aman, cocok untuk jogging pagi maupun sore hari. Udara yang sejuk dan pemandangan hijau memberikan pengalaman berolahraga yang menyenangkan.

”Deket aja dari rumah sih dan juga ya enak buat jalan santai bareng suami, “ucap ibu Rida saat di hampiri RADAR BENGKULU, Jumat 27 Juni 2025.

3. Area STQ Belakang UIN - Favorit Kalangan Akademisi

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan