MBG di Bulan Ramadhan Tetap Berjalan, Berlaku untuk Balita dan Ibu Hamil-Menyusui?

Program Makan Bergizi Gratis--

RADAR BENGKULU - Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana memastikan bahwa program Makan Bergizi Gratis (MBG) akan tetap berjalan di bulan Ramadan.

Tak terkecuali bagi balita, ibu hamil, dan ibu menyusui yang merupakan sasaran program.

Dalam hal ini, pihaknya akan mendata berapa banyak balita, ibu hamil, dan ibu menyusui yang menjalankan ibadah puasa.

"Kita akan cek, mereka puasa atau tidak," kata Dadan kepada Disway, 28 Februari 2025.

Ia memperkirakan bahwa balita tidak berpuasa, sedangkan sejumlah ibu akan berpuasa.

Adapun sejauh ini program MBG untuk ketiga target sasaran tersebut diberikan selama dua hari sekali.

Dalam jeda waktu tersebut pihaknya akan mendata dan menentukan bagaimana mekanisme pemberian makanan selama Ramadan.

"Anak balita dipastikan tidak puasa, tapi ibu hamil dan ibu menyusui harus kita cek dalam waktu dekat ini. Kita ada libur di awal puasa yang bisa digunakan untuk chek and recheck," paparnya.

BACA JUGA:Arirang Self Cooking: Inovasi Memasak Mie Korea Tanpa Menggunakan Kompor atau Air Panas

BACA JUGA:Berikut Ini Tips Memilih Hijab Bergo Sport untuk Olahraga, Ringan dan Nyaman Dipakai

Adapun skema yang akan diterapkan akan disesuaikan dengan siswa sekolah, yakni membagikannya dengan makanan yang tahan lama untuk buka puasa.

"Seminggu pertama akan sama (dengan hari biasa) sambil evaluasi berapa banyak yang tidak berpuasa. Hasil kajian kepala SPPG nanti akan menentukan. Jika 100% tidak puasa, pelayanan akan normal seperti hari biasa," pungkasnya.

Sebelumnya, ia memberikan beberapa contoh makanan tahan lama yang akan diberikan pada bulan Ramadan mendatang.

"Ya jadi bentuk makanannya, bentuk makanan yang tahan lama seperti contohnya susu, telur rebus, kurma, kemudian kue kering fortifikasi, buah, dan lain-lain," papar Dadan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin, 24 Februari 2025.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan