Waspada TBC, Hingga November Kasus TBC Capai 150 Kasus

Pertemuan Pengelolaan Pelayanan Kesehatan Orang Terduga Tuberkulosis Kabupaten Seluma tahun 2024--

RADAR BENGKULU, SELUMA - Bupati Seluma diwakili Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Setda Kabupaten Seluma Suardi, SH membuka Pertemuan Pengelolaan Pelayanan Kesehatan Orang Terduga Tuberkulosis Kabupaten Seluma tahun 2024, Senin (25/11/2024) di Aula Pertemuan SPC Seluma.

Acara ini dihadiri Staf Dinas Kesehatan Kabupaten Seluma, Kader Puskesmas dan PJ Puskesmas, Kader TBC se-Kabupaten Seluma.

Kepala Dinas Kesehatan diwakili Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Masda, SKM, M.Ling melaporkan bahwa tahun 2023 terdapat kasus TBC yang ditemukan mencapai 223 kasus, sedangkan keberhasilan pengobatan TBC sebesar 71,13% . Dan untuk temuan kasus TBC dari data 20 November 2024, ada 150 kasus dengan keberhasilan pengobatan TBC baru 20%.

"Temuan kasus TBC ini yang mendasari pertemuan kita pada hari ini. Untuk investigasi kontak kita ada 670 untuk menyikapi hal di atas perlu dilakukan upaya percepatan penemuan kasus TBC dan peningkatan investigasi kontak terhadap kontak erat penderita TBC serta meningkatkan capaian SPM di Kabupaten Seluma," ujar Kabid Pencegahan.

BACA JUGA:Perjusami dan Giat Prestasi Pramuka Penggalang se-Kabupaten Seluma Dibuka

BACA JUGA:Masa Tenang, Masyarakat Tidak Tenang Tapi Senang

Staf Ahli bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik menyampaikan, TBC merupakan salah satu penyakit yang menyebabkan meninggal dunia.

"Kepada Dinas Kesehatan untuk dapat menemukan upaya pencegahan TBC di Kabupaten Seluma ini," ujar Staf Ahli.

Tuberkulosis (TB/TBC) merupakan penyakit infeksi yang disebabkan oleh infeksi bakteri berbentuk batang, Mycobacterium tuberculosis (M.TB) penyakit TB sebagian besar mengenai parenkim paru (TB paru), namun bakteri ini juga memiliki kemampuan untuk menginfeksi organ lain (TB ekstra paru) seperti pleura, kelenjar limfe, tulang, selaput otak dan organ ekstra paru lainnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan