Mau Tahu Aplikasi WhatsApp Disadap Atau Tidak? Yuk Simak Caranya Berikut Ini

Jumat 25 Oct 2024 - 08:31 WIB
Reporter : Eka
Editor : Syariah m

 

Pemantauan rutin terhadap perangkat yang ditautkan akan membantu menjaga keamanan informasi pribadi Anda dan mengurangi risiko penyalahgunaan akun.

 

Mengonfirmasi pesan SMS kode verifikasi WhatsApp

Ketika perangkat baru mencoba menyambung ke akun WhatsApp, WhatsApp biasanya akan mengirimkan pesan SMS ke nomor yang terdaftar yang berisi kode kata sandi sekali pakai (OTP). Kode ini mengonfirmasi bahwa hanya pemilik nomor yang memiliki akses ke akun WhatsApp.

 

Jika Anda tiba-tiba menerima SMS dengan kode OTP tanpa login atau tautan ke perangkat baru, bisa jadi ini adalah upaya peretasan atau penyadapan terhadap akun WhatsApp Anda. Pelaku dapat menggunakan kode OTP ini untuk membajak akun Anda.

 

Periksa pesan terkirim atau yang sudah dibaca

Cara mudah lainnya untuk mendeteksi penyadapan adalah dengan memeriksa aktivitas di WhatsApp yang belum Anda lakukan. 

 

Sebagai contoh, Anda mungkin menemukan pesan yang dikirim tanpa sepengetahuan Anda atau pesan yang sudah dibaca yang belum Anda buka.

 

Jika status pesan tiba-tiba berubah menjadi 'read' atau ada pesan terkirim yang tidak Anda kirimkan sendiri, akun Anda mungkin telah diakses oleh pihak ketiga. 

Waspadai tanda-tanda ini dan periksa akun WhatsApp Anda secara rutin. Jika Anda menemukan aktivitas yang mencurigakan, segera lakukan tindakan pengamanan karena akun Anda mungkin telah disadap.

 

Kategori :