Mengapa Kutikula Sebaiknya Tidak Dipotong? Baca Disini Alasannya

Kamis 05 Sep 2024 - 08:43 WIB
Reporter : Adam
Editor : syariah m

Bila Anda melakukan perawatan kuku di salon, baik manikur atau pedikur, beri tahu pihak salon untuk tidak memotong kutikula atau hanya mendorong kutikula dengan lembut dan pelan.

Namun, jika Anda tetap ingin memotong kutikula, ada beberapa tips yang bisa Anda coba lakukan agar kuku tidak rusak dan terhindar dari infeksi, yaitu: awali dengan merendam kuku di dalam air hangat, oleskan penghilang kutikula atau pelembap bila kutikula terlihat kering, dorong kutikula secara perlahan menggunakan pendorong kutikula di sepanjang dasar kuku, potong kelebihan kulit dan bintil kuku, pastikan untuk tidak memotong seluruh kutikula.

BACA JUGA:5 Alasan Mengapa Dukungan Sosial Sangat Sangat Penting Untuk Ibu Baru

BACA JUGA:5 Tips Menghadapi Perubahan Fisik dan Emosional Setelah Melahirkan

Saat memutuskan untuk menggunakan jasa salon kecantikan atau salon kuku, pastikan Anda memilih salon yang berlisensi dan terjaga kebersihannya. Usahakan pula untuk membawa alat manikur dan pedikur sendiri guna mencegah infeksi yang dapat muncul.

Bila mengalami paronikia ringan, Anda dapat mengatasinya dengan perawatan di rumah. Caranya, rendam kuku yang terinfeksi dengan air hangat beberapa kali sehari, lalu keringkan secara menyeluruh.

Apabila paronikia tidak kunjung membaik, Anda dapat mengonsumsi anti biotik atau obat anti jamur sesuai resep dokter. Pengobatan paronikia ini dapat berlangsung selama beberapa minggu hingga beberapa bulan.

Menjaga kesehatan kutikula sama pentingnya dengan menjaga kesehatan bagian tubuh lain. Jika kutikula terasa sakit, nyeri, bengkak, atau bernanah, segera periksakan ke dokter untuk mendapatkan pengobatan lebih lanjut

Kategori :