Danau Rana, Tempat Wisata di Pulau Buru Maluku, Tawarkan Sejuta Pesona Alam Yang Memukau, Ciptakan Suasana Dam

Jumat 30 Aug 2024 - 09:45 WIB
Reporter : eka purnama
Editor : syariah m

Aktivitas di Danau rana: hiking, berenang, berlayar.

Alam danau yang mempesona juga dapat dinikmati dalam berbagai kegiatan rekreasi. Pengunjung juga bisa berenang di perairannya yang tenang. Selain itu, wisatawan juga dapat menaiki perahu untuk menjelajahi pemandangan di sekitar danau.

 

Selain beraktivitas di permukaan air danau, wisatawan juga bisa melakukan beragam aktivitas lainnya. Wisatawan bisa menjelajahi alam sekitar danau dengan berjalan kaki atau hiking.

 

Terdapat berbagai jalur pendakian yang dapat membawa mereka ke puncak bukit-bukit di sekitar danau. Keindahan danau dari atas bukit sangat spektakuler.

 

Habitat burung dan satwa liar

Berkat alamnya yang indah, habitat di sekitar danau ini terjaga dengan baik. Danau ini menjadi rumah bagi berbagai macam spesies burung dan satwa liar.

 

Hal ini tentu menarik bagi para pecinta alam, pengamat burung dan penghobi fotografi alam.

Sebagai tempat suci bagi masyarakat Lana

Danau yang indah ini merupakan tempat suci yang penuh dengan makna spiritual bagi suku rana. Suku rana adalah penduduk asli Pulau Buru.

Suku rana percaya bahwa nenek moyang mereka, yang dianggap sebagai dewa, tinggal di gunung 'Date' dan danau 'rana'. 

Kepercayaan ini telah diwariskan secara turun-temurun oleh suku ini. Danau ini tetap menjadi tempat pemujaan dan penghormatan bagi suku rana.

Wisatawan yang datang untuk menikmati keindahan danau ini tentu perlu menghormati aturan dan norma yang ada, mengingat tempat wisata ini merupakan tempat yang sakral bagi suku rana.

Kategori :