RADAR BENGKULU, SELUMA - Program sapa warga yang digagas Bupati dan Wakil Bupati Seluma mendapat respon positif masyarakat Seluma.
Bupati Seluma, Erwin Oktavian SE mengatakan bahwa Program Sapa warga ini bertujuan untuk menampung aspirasi masyarakat.
" Para Kepala OPD yang juga ikut dikegiatan ini untuk mencatat apa saja yang dibutuhkan oleh masyarakat Kabupaten Seluma," ujar Bupati Seluma Erwin Oktavian, kemarin.
Melalui Program Sapa warga, Bupati dan wakil bupati dapat blusukan dan berbaur langsung di tengah masyarakat.
"Jadi, sapa warga ini untuk menghimpun aspirasi masyarakat terkait pembangunan di desa, dan di tahun 2024 kita targetkan juga untuk penurunan stunting di Kabupaten Seluma," sampai Bupati.
BACA JUGA:Antisipasi Banjir dan Wabah Penyakit, Kodim 0425 Gelar Aksi Bersih Sungai
Seperti pada Senin (11/12) lalu, bupati dan wakil bupati menyempatkan diri menyapa masyarakat di Desa Sido Sari, Kecamatan Sukaraja. Di lokasi ini, blusukan bupati dan wakil bupati didampingi juga oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Kepala BPJS Cabang Seluma, para Kepala OPD dan Kabag di lingkungan Pemerintah Kabupaten Seluma, serta Camat Sukaraja, dan dihadiri Kades Sido Sari dan warga Desa Sido Sari.
Pada kesempatan tersebut dilakukan penyerahan dokumen kependudukan, sertifikat akreditasi sekolah, serta pemberian bantuan kursi roda, sembako, dan makanan tambahan.
BACA JUGA:Akses Terancam Putus, Warga Swadaya Perbaiki Jembatan
BACA JUGA:Perwosi Kenalkan Senam Kreasi Seluma Alap ke Sekolah
Kepala Desa Sido Sari, Sumardi menyampaikan harapannya agar pemerintah Kabupaten Seluma untuk dapat membantu dalam penurunan stunting di Desa Sido Sari. (0ne)