Cara Membuat:
cara memasak Brownies:
- Panaskan oven pada suhu 180°C. Siapkan loyang dan olesi dengan mentega.
- Campurkan tepung terigu, cokelat bubuk, dan baking powder, lalu sisihkan.
- Kocok telur dan gula hingga mengembang. Tambahkan mentega leleh, dark chocolate leleh, dan vanila ekstrak, aduk rata.
- Masukkan campuran tepung sedikit demi sedikit ke dalam adonan telur sambil diaduk perlahan.
- Tuang adonan ke dalam loyang dan panggang selama 25-30 menit. Setelah matang, dinginkan dan potong-potong sesuai ukuran box.
Begini cara Membuat Vla Cokelat:
- Campur susu cair, gula, dan cokelat bubuk di dalam panci, aduk hingga rata.
- Tambahkan tepung maizena, aduk terus hingga adonan mendidih dan mengental.
- Masukkan dark chocolate leleh dan vanila ekstrak, aduk rata. Angkat dan dinginkan.
Membuat Vla Keju:
- Campur susu cair, gula, dan keju parut di dalam panci, aduk hingga keju larut.