RADAR BENGKULU.BACAKORAN.CO, ARGA MAKMUR - Sebanyak 208 orang jamaah haji asal Kabupaten Bengkulu Utara (BU) tiba di Bumi Ratu Samban dengan keadaan sehat pada Minggu pagi, 30 Juni 2024. Kepulangan jamaah haji ini disambut langsung oleh Wakil Bupati Bengkulu Utara, Arie Septia Adinata, SE, M.AP di Asrama Haji Provinsi Bengkulu.
Wabup Arie Septia Adinata SE, M.AP menyampaikan bahwa jamaah haji asal Kabupaten Bengkulu Utara ini tiba dalam keadaan sehat, setelah menunaikan ibadah haji dengan baik dan lancar. Sehingga pada hari ini dengan rasa syukur dan bahagia menyambut rombongan jamaah di Provinsi Bengkulu pada Minggu dini hari.
“Setelah selesai menunaikan ibadah haji, Alhamdulilah dengan mengucapkan syukur dan rasa bahagia, kita jemput untuk menyambut secara langsung jamaah haji Kabupaten Bengkulu Utara ini. Alhamdulilah semua jamaah haji tiba dalam keadaan sehat dan lengkap,” ucapnya.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkulu Utara, H.Fitriyansyah, S.STP., M.M., menyambut jamaah haji di Masjid Agung Baitul Makmur Kabupaten Bengkulu Utara. Beliau menyampaikan bahwa jamaah haji asal Kabupaten Bengkulu Utara ini telah tiba pada minggu pagi sebanyak 208 jamaah haji, dengan ini berharap jamaah haji dapat menjadi suri teladan bagi masyarakat Kabupaten Bengkulu Utara.
“Alhamdulillah, pagi ini jamaah haji asal Kabupaten Bengkulu Utara yang berjumlah 208 jamaah, tiba dengan lengkap, selamat dan pulang kerumah masing-masing dan atas nama pemerintah daerah berharap agar jamaah haji dapat menjadi suri teladan bagi masyarakat Kabupaten Bengkulu Utara,”tuturnya.
BACA JUGA:NasDem Belum Pastikan Dukungan untuk Dedy - Ronny L. Tobing di Pilwakot Bengkulu
BACA JUGA:Gubernur se-Sumatera dan Dubes Diundang Saksikan Festival Tabut Bengkulu 2024