RADAR BENGKULU - Xiaomi telah menawarkan berbagai produk-produk andalannya kepada para penggunanya, saat ini Xiaomi tengah mengembangkan smartwatch terbarunya, yaitu Xiaomi Watch S4.
Jam tangan pintar tersebut, baru-baru ini terlihat di basis data IMEI dan merek dari Tiongkok tersebut diharapkan memperkenalkan jam tangan ini bersama dengan seri Xiaomi 15.
Dilansir pada Gizmochina, Xiaomi Watch S3 waktu itu diluncurkan pada Quartal 4 tahun 2023 bersamaan dengan seri Xiaomi 14.
Kini Xiaomi seharusnya akan mengembangkan ekosistemnya dengan smartwatch terbarunya, yaitu pada Watch S4 ini.
Xiaomi Watch S4 diharapkan memiliki dukungan e-SIM, pasalnya Watch S3 generasi sebelumnya sudah mendukung e-SIM.
BACA JUGA:Mendadak Kapolres Mukomuko Sidak HP Anggota, Langkah Perangi Judi Online
BACA JUGA:Band J-Rocks Tutup Peringatan HUT Benteng ke-16
Xiaomi Watch S4 ini muncul dengan nomor model M2424W1, sedangkan Watch S3 sebelumnya memiliki nomor model M2311W1.
Berikut kemungkinan yang akan dimiliki Xiaomi Watch S4, termasuk memiliki dukungan e-SIM. Watch S4 ini diharapkan hadir dengan perangkat lunak HyperOS 2.0.
Versi HyperOS baru ini bertujuan untuk memberikan pengalaman yang lebih lancar, canggih, dan ramah pengguna kepada pengguna.
Lalu, biasanya Xiaomi juga akan mengoptimalkan perangkat lunaknya setiap tahun untuk memberikan pengalaman terbaik kepada pengguna.
BACA JUGA:113 Desa Bengkulu Selatan Cairkan ADD dan DD Tahap II
Untuk peluncurannya, Xiaomi Watch S4 ini diperkirakan akan diluncurkan bersamaan dengan smartphone seri Xiaomi 15 mendatang, yang akan diluncurkan pada bulan Oktober.
Peluncuran ini sangat penting bagi Xiaomi untuk mengumumkan produk barunya, karena Xiaomi biasanya lebih suka memperkenalkan produk barunya secara massal di acara-acara besar sehingga berhasil menjaga minat pengguna tetap hidup.