Polemik Desa, Senator Sarankan Bentuk Tim Khusus

Sabtu 30 Mar 2024 - 21:12 WIB
Reporter : wawan
Editor : Azmaliar zaros

RADAR BENGKULU, SELUMA - Polemik pro dan kontra tuntutan pemecatan kades Dusun Baru Kecamatan Ilir Talo menimbulkan buntut panjang. Hingga kini, Pemkab Seluma pun masih belum mengeluarkan kebijakan terkait status kades yang didesak warga untuk dipecat lantaran diduga terlibat kasus asusila perselingkuhan beberapa waktu lalu.  Menyikapi hal itu, senator anggota DPD RI H. Ahmad Kanedi, S.H., M.H menyarankan agar Bupati membuat tim khusus menindaklanjuti masalah kades tersebut.

" Buat tim khusus Untuk kasus masalah Kades itu. Nanti tim khusus  buat laporan dengan Bupati dengan beberapa opsi. Dengan didukung  alasan hukum itu lah landasan Bupati  mengambil sikap. Keputusan," sampai Ahmad Kanedi, baru-baru ini.

Tim khusus tersebut terdiri dari Dinas PMD, Inspektorat, Camat, Polres dan Kejari serta pihak terkait lainnya.

" In shaa Allah aman," singkatnya.

BACA JUGA:Resep Es Teler Segar dan Creamy Untuk Buka Puasa

BACA JUGA:Komunitas Saribanun Lakukan Kegiatan Berbagi ke Masyarakat di Bulan Ramadan

BACA JUGA:Pemprov Bengkulu Gandeng Swasta untuk Sukseskan PON Aceh-Sumut

 

Kategori :