RADAR BENGKULU, MUKOMUKO - Pemkab Mukomuko kembali bakal menggelar safari Ramadan pad tahun 1445 hijiriah / 2024 Masehi. Safari Ramadan rutin digelar Pemkab Mukomuko di 15 kecamatan setiap Bulan Ramadan.
Kali ini kembali dijadwalkan, Bhawa Bupati dan wakil Bupati Sapuan-Wasri akan memimpin langsung safari Ramadan di 15 kecamatan sesuai jadwal yang telah ditentukan.
"Untuk jadwal kita agendakan mulai tanggal 25 Maret sampai 1 April. Tapi mungkin akan direvisi untuk menyelesaikan jadwal Pak Bupati dan Bu Wabup," terang Kabag Kesra Setdakab Mukomuko, Amri Kurniadi ketika dikonfirmasi.
Disampaikannya, bahwa dalam safari Ramadhan ini nanti, pejabat vertikal, kepala OPD, dan termasuk Anggota DPRD yang berkesempatan akan turut mengikuti safari Ramadhan yang digelar Pemkab Mukomuko nanti.
"Kalau jajaran Pemkab semua ikut. Mulai dari Sekda, kepala OPD, termasuk pejabat eselon III. Pimpinan instansi vertikal dan DPRD juga akan ikut biasanya," papar Amri.
BACA JUGA:Kue Berbuka Puasa Khas Bengkulu yang Empuk dan Perlu Anda Coba
BACA JUGA:Calon PPPK Kemenag Bengkulu akan Terima SK Pengangkatan Pertengahan Maret 2024
Amri menjelaskan, manfaat dari kegiatan safari Ramadhan yang akan digelar Pemerintah Kabupaten Mukomuko sangat banyak sekali. Selain tetap menjalin silaturahmi, juga mendekatkan diri kepada masyarakat. Melalui momentum bulan puasa ini, Pemerintah juga bisa melihat langsung pembangunan serta menampung harapan atau aspirasi masyarakat.
"Momen itu merupakan momen yang sangat tepat. Karena pemerintah daerah bisa bertemu secara langsung dengan masyarakat. Bisa berdialog, bisa sholat wajib dan sunah secara berjamaah, dan yang lainnya," ujarnya.
Selain itu, Amri juga menyatakan, Pada momen safari Ramadhan tahun 2024 ini. Pemerintah Kabupaten Mukomuko juga akan memberikan santunan kepada anak yatim piatu di wilayah kecamatan setempat yang dijadikan tempat kegiatan safari.
Selain memberikan santunan, Pemerintah Kabupaten Mukomuko juga akan menyalurkan bantuan berupa uang untuk pembangunan Masjid. Uang yang akan diberikan itu bersumber dari program Corporate Social Responsibility (CSR).
Ia menjelaskan, adapun Masjid yang akan diberikan bantuan dana tersebut yaitu Masjid yang sebelumnya telah mengajukan proposal permohonan dana kepada pemerintah daerah.
BACA JUGA:1.268.750 Masyarakat Bengkulu Sudah Menyalurkan Hak Pilih Pada Pemilu 2024
BACA JUGA:Gubernur Rohidin Ajak Semua OPD Berpartisipasi Selama Bulan Ramadan
"Jadi Masjid yang mengajukan proposal tahun 2023 lalu, baru bisa diakomodir di tahun 2024 ini. Sumbernya dari dana CSR. Sedangkan Masjid yang membutuhkan bantuan, namun belum mengajukan proposal. Saat ini masih ada peluang. Silahkan saja masukkan syaratnya. Mengenai jumlah bantuan untuk Masjid, mulai dari Rp 10 juta hingga Rp 20 juta per Masjidnya," pungkas Kabag.