Dua OPD dan Puskesmas di Kaur Gunakan Aplikasi Simonev tahun 2025

Rabu 18 Dec 2024 - 21:21 WIB
Reporter : Hendri Fatria
Editor : Azmaliar

RADAR BENGKULU,KAUR - Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Kominfo SP) Kabupaten Kaur secara resmi telah menyerahkan Aplikasi Sistem Informasi Monitoring dan Evaluasi (Simonev) kepada dua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Puskesmas di rumah Command Center Dinas Kominfo pada Selasa 17 Desember 2024.

   Kedua OPD yang menerima Aplikasi Simonev yang akan digunakan pada tahun depan 2025 yakni Dinas  Perindustrian dan Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (Disperindagkop UKM) Kabupaten Kaur, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) dan Puskesmas dibawah naungan Dinas Kesehatan Kabupaten Kaur.

   Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Kaur M.Jarnawi, M.Pd menyampaikan, Aplikasi 

yang akan digunakan oleh Disperindagkop UKM yang akan memudahkan pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah untuk mengetahui harga pasar, berbagai komoditi bahan yang dibutuhkan pelaku UMKM, dengan aplikasi ini pelaku usaha bisa mengetahui harga komoditi di pasaran apabila ada kenaikan ataupun penurunan.

   "Selain itu, pelaku UMKM bisa memasarkan produk yang dimiliki pelaku usaha, agar tidak perlu repot mengecek langsung ke pasaran, karena harga sudah tertera di aplikasi," ujar M.Jarnawi pada Rabu 18 Desember 2024.

BACA JUGA:Komisi I DPRD Kaur Raker Bersama DPMPTSP Tentang Pengawasan Perizinan Investor

BACA JUGA:Pemda Kaur Kejar Target PAD Tahun 2024

   Dikatakan M.Jarnawi, aplikasi di Disperindagkop UKM sama dengan Aplikasi yang akan digunakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Kaur disaat akan melakukan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dan mengetahui perihal perkembangan pendidikan. Masyarakat akan mengetahui masing-masing sekolah yang akan menerima siswa baru.

   "Dengan aplikasi ini akan memudahkan bagi orang tua untuk mengecek sekolah tempat tujuan untuk menanyakan kuota PPDB karena syarat dan jumlah yang akan terima tertera di aplikasi ," Jelasnya.

    Aplikasi Simonev yang dikelola oleh OPD akan memudahkan masyarakat dalam mengetahui informasi yang diakses dan untuk mengetahui perkembangan yang ada di Kabupaten Kaur.

Kategori :