Radarbengkulu.bacakoran.co - Hiperkeratosis adalah kondisi ketika kulit menebal.
Kondisi ini bisa muncul di bagian tubuh tertentu, misalnya telapak kaki, atau meluas di seluruh tubuh.
Sebagian penyebab hiperkeratoris umumnya tidak berbahaya. Namun, kondisi ini juga bisa disebabkan oleh penyakit kulit yang serius dan perlu segera diobati.
Lapisan kulit terluar atau epidermis tersusun dari 5 lapisan.
Bagian atau lapisan paling luar dari epidermis disebut stratum korneum. Lapisan ini terbuat dari zat keratin, yaitu protein padat yang berfungsi untuk melindungi kulit dari zat berbahaya dan infeksi.
BACA JUGA:Kulit Kepala Gatal, Inilah Penyebab dan Cara Mengatasinya
BACA JUGA:Berikut 8 Penyakit Kulit yang Tidak Menular
Pada kondisi tertentu, produksi zat keratin pada lapisan kulit bisa berlebihan dan menyebabkan lapisan kulit tersebut menebal. Kondisi penebalan lapisan kulit akibat penumpukan keratin inilah yang disebut hiperkeratosis.
Dilansir dari laman alodokter.com, ada banyak hal yang bisa menyebabkan kulit mengalami hiperkeratosis, antara lain :
Gesekan atau tekanan yang berlebihan pada kulit