Dukungan Solid Muhammadiyah dan Komunitas Agama Bengkulu untuk Rohidin Terus Mengalir

Rohidin Mersyah foto bersama saat menghadiri pengajian Muhammadiyah se-Wilayah Bengkulu yang berlangsung di Kampus IV UMB-RADAR BENGKULU-

RADAR BENGKULU — Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Bengkulu, Endang Afrizal, menyerukan seluruh kader Muhammadiyah agar bersatu dan mendukung kader-kader organisasi yang maju sebagai calon pemimpin di masyarakat. Seruan ini disampaikan di tengah gelaran Pilkada yang semakin mendekati hari pemilihan. Dimana salah satu calon yang diusung adalah Rohidin Mersyah, petahana yang kini mencalonkan diri kembali dalam Pemilihan Gubernur Bengkulu berpasangan dengan Meriani.

Endang mengungkapkan, dukungan terhadap Rohidin tak hanya bentuk loyalitas organisasi, tetapi juga bagian dari misi Muhammadiyah untuk menghadirkan pemimpin yang dapat membawa perubahan positif bagi masyarakat Bengkulu.

 “Atas nama Persyarikatan Muhammadiyah Bengkulu, kami mengajak seluruh kader untuk memberikan dukungan penuh bagi kader Muhammadiyah yang berjuang di tengah masyarakat. Baik di tingkat daerah maupun nasional. Pak Rohidin, saya rasa, sudah dikenal dan diterima baik oleh masyarakat luas,” ungkap Endang dengan penuh optimisme.

Dukungan Muhammadiyah untuk Rohidin bukanlah tanpa alasan. Sebagai seorang kader yang telah aktif dan konsisten dalam menjalankan tugas di pemerintahan, Rohidin dinilai mampu membawa aspirasi Muhammadiyah dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat Bengkulu. 

BACA JUGA:UMKM Jadi Solusi Ekonomi Bengkulu, Anggota DPR RI Erna Sari Dewi Soroti Dukungan Modal dan Standarisasi

BACA JUGA:Penggunaan Dana Desa Butuh Fleksibilitas, Destita: Aspirasi Dana Desa akan Dikawal

Ia bahkan memiliki rekam jejak yang cukup baik dalam hal pemerataan pembangunan dan pendekatan sosial kepada berbagai kelompok di Provinsi Bengkulu.

Saat ini, selain Rohidin, terdapat tiga kader Muhammadiyah lainnya yang turut maju dalam ajang Pilkada di berbagai tingkat di Bengkulu. Endang berharap seluruh kader Muhammadiyah dapat menggalang solidaritas untuk memberikan dukungan penuh bagi para kandidat ini. 

“Tahun ini, ada empat kader Muhammadiyah yang bertarung di Pilkada. Kita harus mendukung mereka dengan sepenuh hati agar dapat menjadi pemimpin yang berpengaruh, baik di tingkat provinsi maupun kota. Ini kesempatan bagi kita semua untuk bersatu,” imbuhnya.

Tak hanya di lingkungan internal Muhammadiyah, dukungan untuk Rohidin juga kian deras mengalir dari berbagai komunitas agama di Bengkulu. Meningkatnya dukungan ini mengindikasikan kepercayaan lintas agama terhadap Rohidin dan visi misinya dalam memimpin Bengkulu. Dalam beberapa pekan terakhir, Rohidin mendapatkan dukungan dari perwakilan organisasi Hindu, Buddha, Badan Musyawarah Gereja, Nahdlatul Ulama (NU), dan berbagai ormas lain yang juga menyuarakan keinginan untuk mendukung terciptanya suasana damai dan harmonis di Bengkulu.

BACA JUGA:Pembangunan PPN di Desa Pasar Lama Kabupaten Kaur akan Dilakukan Titik Nol

BACA JUGA:Proses Sanggahan Seleksi PPPK Tahap I 2024 di Provinsi Bengkulu, 66 Pendaftar Ajukan Koreksi

Saat menghadiri acara pengajian Muhammadiyah se-Wilayah Bengkulu di Kampus IV Universitas Muhammadiyah Bengkulu (UMB) pada Minggu (10/11) pagi, Rohidin menyampaikan apresiasinya atas dukungan yang diterima dari berbagai kalangan tersebut. 

“Deklarasi dukungan ini sangat berarti bagi kami. Dukungan yang semakin meluas ini menjadi kekuatan kami dalam menjalani kontestasi Pilkada. Ini juga menunjukkan bahwa masyarakat Bengkulu mendambakan pemimpin yang dapat menjaga harmonisasi dan kerukunan antarumat beragama,” ujar Rohidin dengan penuh haru.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan