Aplikasi Se'rase Diberlakukan TPP Kaur Naik di 2024

Aplikasi Se'rase diberlakukan--

RADAR BENGKULU, KAUR - Menindaklanjuti kunjungan Bupati Kaur H. Lismidianto SH. MH pada Februari 2023 di Data Center ICON Plus ke Depok Jawa Barat, Pemerintahan Kabupaten Kaur menggunakan Aplikasi SE'RASE (E-Absensi dan E-Kinerja) dan beruntungnya lagi Tunjangan Penambah Penghasilan (TPP) ASN ditahun 2024 mengalami kenaikan. 

Kepala Dinas Kominfo Kaur M.Jarnawi M.Pd bersama tim mengunjungi kembali untuk Cloud Server milik Pemerintah Kabupaten Kaur yang digunakan sebagai Sistem Kepegawaian (Simpeg) ASN di Kabupaten Kaur, Selasa (12/12/2023). 

Bupati Kaur H. Lismidianto SH. MH melalui Dinas Kominfo Kaur M. Jarnawi M. Pd mengatakan, sistem kepegawaian ini meliputi penggunaan E-Absensi dan E-Kinerja ASN.   

BACA JUGA:KPU Kaur Hitung dan Lipat Surat Suara Capres dan Cawapres

Tahun 2024 tunjangan penambahan penghasilan (TPP) di rencakan akan ada kenaikan, maka diperlukan parameter atau alat ukur kedisiplinan dan keefektifan kinerja ASN di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Kaur. 

"Dalam kunjungan ini juga dibahas beberapa database, web server dan software yang lainnya sehingga dalam minggu ini bisa diselesaikan, sehingga uji coba E-Absensi bisa dipraktekan," sampai Jarnawi. 

Kunjungan ke Data Center ini memastikan aplikasi yang digunakan dan kecepatan cloud server dalam membaca data para ASN ketika melakukan absensi dalam waktu bersamaan tidak terjadi loading lama.

BACA JUGA:Stok Solar Subsidi di Bengkulu Tinggal 4.856 Kilo Liter

BACA JUGA:Rektor Tengah Oleh Dahlan Iskan

"Insyaallah minggu depan ASN yang ada di Kabupaten Kaur bisa melakukan uji coba E-Absensi dengan catatan operator admin E-Absensi sudah menginput data-data ASN di  OPD, Kecamatan, Kelurahan dan Puskesmas," tutup Jarnawi. (hel)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan