Penutupan HUT Kaur ke-21 Dimeriahkan Tari Kreasi, Mainangan dan Tembang Ringit

Penutupan kegiatan HUT Kaur ke-21 dimeriahkan dengan tarian adat, mainangan, kreasi dan tembang ringgit-Hendri/RADAR BENGKULU-

RADAR BENGKULU.BACAKORAN.co, KAUR - Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-21 Kabupaten Kaur secara resmi ditutup dengan dimeriahkan tari kreasi, mainangan, dan tembang ringit yang menjadi tarian adat masyarakat Kabupaten Kaur, Kamis malam, 23 Mei 2024. 

Acara HUT Kaur ini  ditutup oleh Sekda  DR. Drs. Ersan Syahfiri MM. Acara ini dihadiri Forkopimda, Ketua Presidium Pemekaran Kabupaten Kaur, H. Syamhardi Saleh, Kepala OPD, Camat dan Apdesi Kaur. 

Sekda Kaur, DR. Drs. Ersan Syahfiri MM, mengatakan, HUT Kaur ke-21 merupakan merupakan wujud rasa gembira dan syukur kepada Allah SWT serta ungkapan rasa terima kasih kepada para perintis berdirinya Kabupaten Kaur. Acara ini ditutup dengan persembahan tari kreasi, mainangan dan tembang ringit yang merupakan ciri khas kegiatan adat yang masih dilestarikan dan menjadi kekayaan budaya yang harus tetap kita jaga. 

"Tentunya peringatan ini juga menjadi momen evaluasi dan introspeksi diri untuk melakukan dan memberikan yang terbaik bagi kemajuan Kabupaten Kaur di Bumi Sease Seijean yang tercinta," tuturnya.

Dikatakannya, memasuki usia ke-21 Kabupaten Kaur, berbagai rasa suka dan duka telah dilalui bersama. Tentunya dimasa kepemimpinan Bupati H. Lismidianto, SH, MH dan Wakil Bupati Herlian Muchrim, ST, upaya dan usaha terbaik telah dilakukan dan dikerahkan guna menjalankan pemerintahan, pembangunan dan pembinaan demi kemajuan serta kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Kaur. 

 BACA JUGA:Polsek Putri Hijau Berhasil Bekuk Residivis Pembobol Rumah

BACA JUGA:Kaur Menerima Penghargaan Daerah Terbaik Menurunkan Angka Stunting se-Provinsi Bengkulu

Ia menyampaikan ungkapan terima kasih yang setulus-tulusnya dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para perintis berdirinya Kabupaten Kaur atas perjuangannya dalam membentuk Kabupaten Kaur di Bumi Sease Seijean, kepada seluruh panitia Hari Ulang Tahun (HUT) ke-21 Kabupaten Kaur yang telah bekerja keras menyukseskan berbagai event yang berlangsung. 

   Ditambahkannya, ia juga memberikan apresiasi kepada pasukan pengibar bendera dan para pembina, atas segala usaha dan kerja kerasnya sehingga dapat menjalankan tugasnya dengan lancar, aman, dan sukses.

 "Tugas kalian hari ini cukup memuaskan. Tanpa ada kekurangan," ucapnya. 

Selanjutnya, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, Diraswan S.Sos, M.Si yang merupakan Ketua Panitia kegiatan peringatan  mengatakan, HUT Kaur ke-21 yang mengambil tema, Teruslah Berkarya Untuk Kabupaten Kaur Yang Lebih Baik, Unggul Maju dan Sejahtera, ini seluruh rangkaian kegiatan telah terlaksana dengan baik dan lancar.     

"Alhamdulilah, seluruh rangkaian kegiatan sudah terlaksana. Tanpa ada dukungan dari semua pihak, kegiatan tidak akan berjalan dengan baik. Selaku ketua panitia, saya juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh OPD dan lapisan masyarakat yang terlibat dalam menyukseskan acara ini," tuturnya.

BACA JUGA:Upacara HUT Kaur ke-21 Tahun 2024 Khidmat: Ini Capaian Pemerintah Kabupaten Kaur

BACA JUGA:TNI-Polri dan Masyarakat Tanam 150 Pohon Demi Menjaga Keberlangsungan Lingkungan

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan