Bawaslu Kaur Kirim Kordiv HPPH dan Dua Staf Hukum ke Bandung

Bawaslu Kaur Kirim Kordiv HPPH ke Bandung--

RADAR BENGKULU - Menghadiri Rapat Kerja Tekhnis (Rakernis) penguatan kelembagaan Bidang Hukum (Bidkum), Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kaur kirim dua staf Hukum dan Koordinator Divisi HPPH. Rapat kerja Tekhnis digelar di Hotel Horizon Bandung, Jawa Barat (Jabar), 26-28 November 2023.

Rapat kerja tekhnis menghadirkan pemateri dari Mahkamah Konstitusi (MK) serta praktisi hukum lainnya. Rakernis dalam rangka mempersiapkan Bidkum Bawaslu kabupaten/kota dalam pemberian kesaksian di persidangan MK, serta juga menyiapkan kemampuan Bawaslu menghadapi sengketa hasil Pemilu di MK nantinya, Senin (27/11). 

BACA JUGA:Kadis Kominfo Kaur: Selamat Hari Guru Nasional (HGN) ke - 78 Tahun 2023

Kordiv HPPH Bawaslu Kaur, Titi Firda Kusni, SH.I, C. Med. menyampaikan bahwa Rakernis di Bandung dalam rangka penguatan kelembagaan Bawaslu khususnya Bidkum menghadapi pemberian kesaksian di MK. 

"Bawaslu Kaur terus belajar, mengembangkan dan penguatan SDM maupun kelembagaan dalam mengawal proses tahapan Pemilu," ujar Kordiv Titi. 

BACA JUGA:MTQ ke-VII Tingkat Kabupaten di Kaur Resmi Ditutup

BACA JUGA:Kabid Sat Pol PP dan Damkar BU Belajar Perda Hewan Ternak di Kaur

"Bersama Rakyat Awasi Pemilu, Bersama Bawaslu Tegakkan Keadilan Pemilu," tutup Kordiv Titi. (hel)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan