Sambut Ramadhan, DKP Seluma Gelar Gerakan Pangan Murah

Gerakan Pangan Murah di Seluma-wawan-

RADAR BENGKULU, SELUMA - Menyambut Ramadhan serta dalam rangka Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan, Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Seluma menggelar Gerakan Pangan Murah yang dipusatkan di Alun - Alun Kota Tais, Rabu, 6 Maret 2024.

Gerakan   Pangan Murah ini dibuka langsung oleh Sekda Seluma, H. Hadianto SE, MSI dihadiri oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Seluma, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Seluma, Danramil 01 Tais, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Seluma, Sekretris Dinas Perindakop dan UKM Kabupaten Seluma, Kabag. Perekonomian dan SDA Setda Kabupaten Seluma.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Seluma, Drs. Amri menyampaikan tujuan diadakannya pasar murah menjelang bulan Ramadhan 1445 H ini untuk mengatasi kenaikan harga bahan pokok. Seperti beras, telur dan sebagainya.

"Beras yang disediakan sebanyak 6 ton. Apabila tidak cukup, kita akan lanjutkan dengan operasi pasar," sampai Amri. 

BACA JUGA:Partai Nasdem Bengkulu Selatan Bakal Dapat Dana Banpol Terbesar, Segini Nilainya

BACA JUGA:Rapat Pleno Tingkat KPU Provinsi Bengkulu Banyak Temuan, Hasil Sirekap Berbeda dengan Perhitungan Manual

Sekretaris Daerah Kabupaten Seluma, H.Hadianto M.SI menyampaikan, Gerakan Pangan Murah Pemerintah Kabupaten Seluma ini bekerja sama dengan Bulog Provinsi Bengkulu.

"Pasar murah yang dilaksanakan di Kabupaten Seluma hari ini dalam rangka mengatasi inflasi. Jadi, bapak, ibu sekalian tidak perlu panik dalam menghadapi bulan suci Ramadhan ini," ujar Sekda. 

Adapun bahan pokok yang disediakan yaitu:

- minyak goreng merek Minyak Kita 16.000/liter

- Gula kita 17.000/kg

- Terlur 51.000/karpet

- Indomie Goreng 115.000/dus

- Indomie Soto 113.000/dus

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan