Pemdes Suka Negeri Air Nipis, Usulkan Bronjong Ini Alasannya

Pemerintah Desa Suka Negeri Kecamatan Air Nipis melihat kondisi lahan yang rusak akibat air yang meluap menghancurkan lahan pertanian masyarakat-Fahmi-RADAR BENGKULU

RADAR BENGKULU, MANNA - Pemerintah Desa Suka negeri air nipis mengusulkan bronjong untuk mencegah abrasi.

Sebab, setiap hujan deras, aliran air sungai Air Nipis akan meluap merusak tanaman, baik itu padi, jagung dan perkebunan sawit.

Namun jika hanya mengandalkan dana desa tidak mungkin terkaper, makanya Pemerintah Desa Suka Negeri mengusulkan Bronjong kepada pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah(BPBD) Bengkulu Selatan.

Kepala Desa Suka Negeri Yarudin menyampaikan kalau dibiarkan bisa saja berdampak kepada rumah penduduk. Maka dari itu pihaknya mengusulkan Bronjong untuk penghalang air,untuk usulan Bronjong diusulkan ada dua titik karena termasuk dataran rendah.

"Bronjong yang kita usulkan ada dua titik,ada yang 100 meter ada juga yang 200 sampai 300 meter. Persawahan masyarakat sudah banyak yang gagal panen. Setidaknya ada sekitar 5 hektar persawahan. Kalau dibiarkan bisa saja air akan sampai kedaerah pemukiman masyarakat,bisa saja jarak air 60 hektaran,"papar Yarudin diruangannya Senin (21/10).

BACA JUGA:Pemdes Nanjungan Bangun Jalan Sentral Produksi, Ini Tujuannya

BACA JUGA:BAZNAS Bengkulu Selatan Harapkan Guru Ikuti Undang - Undang Terkait Zakat

Pihaknya berharap,setelah terjadi banjir bandang ada penanganan sementara dari pihak balai,tetapi mengingat kondisi kemungkinan belum bisa dilakukan. Pihaknya berharap untuk tahun 2025 mendatang usulan Bronjong bisa direalisasikan untuk kenyamanan dan keamanan masyarakat.

Bahkan bukan hanya untuk daerah desa Suka Negeri,bahkan untuk desa tetanggapun seperti Pino Baru juga tergerus air Nipis. Jangan sampai nantinya dengan air yang meluap kerugian masyarakat akan terus bertambah.

"Kalau setiap musim panen,para petani selalu gagal maka kerugian akan terus terjadi. Untuk kalau memang bisa ditanggulangi terlebih dahulu menggunakan dana darurat dari daerah kami akan sangat senang,karena ini menyangkut hajat orang banyak," pungkas Yarudin.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan