Menurut Penelitian, Bermain Game Selama 2 Jam Bisa Membakar Kalori?
seorang gamer bisa membakar hingga 420 kalori selama dua jam-Poto ilustrasi-
radarbengkulu.bacakoran.co - Sebuah penelitian baru-baru ini mengungkapkan bahwa bermain video game ternyata dapat membakar kalori, meskipun jumlahnya tidak signifikan dibandingkan dengan aktivitas fisik.
Menurut eksperimen yang dilakukan oleh situs Stakester, seorang gamer bisa membakar hingga 420 kalori selama dua jam bermain game intens seperti FIFA atau Call of Duty.
BACA JUGA:7 Rekomendasi Game Online Populer yang Seru di 2024
BACA JUGA:5 Game PC Seru untuk Dimainkan Bersama Kekasih, Meski Jauh Akan Terasa Dekat
Penelitian tersebut menunjukkan bahwa pria rata-rata dapat membakar sekitar 420 kalori selama dua jam bermain, sedangkan wanita bisa membakar lebih banyak, yaitu sekitar 472 kalori.
Meski begitu, ini masih jauh dari kalori yang dapat dibakar melalui olahraga fisik, yang bisa mencapai ratusan kalori dalam waktu yang lebih singkat.
BACA JUGA:Epic Games Store Tawarkan Football Manager 2024 dan Sniper Ghost Warrior Contracts Secara Gratis!
Beberapa ahli, seperti peneliti dari University of North Carolina, menekankan bahwa meskipun bermain game bisa meningkatkan aktivitas mental dan sedikit meningkatkan detak jantung, aktivitas tersebut tidak bisa menggantikan manfaat kesehatan dari olahraga fisik yang sesungguhnya.
BACA JUGA:Inovasi Game Edukasi: Strategi MIN 1 Benteng Tingkatkan Motivasi dan Pemahaman Siswa
Meskipun demikian, bagi para gamer, ini bisa menjadi kabar baik bahwa bermain game juga memberikan sedikit manfaat bagi kesehatan, terutama jika dibandingkan dengan duduk diam sepenuhnya.
Namun, para pakar tetap menyarankan untuk melakukan aktivitas fisik yang lebih intens jika tujuan utamanya adalah membakar kalori atau meningkatkan kebugaran tubuh.