10 Rekomendasi Tempat Wisata dan Aktivitas Yang Seru Untuk Rekreasi Liburan Kamu di Bali
berikut 10 rekomendasi tempat wisata dan aktivitas seru yang dapat kalian coba untuk rekreasi liburan kamu ketika di Bali-Poto ilustrasi-
RADAR BENGKULU - Bali merupakan salah satu destinasi wisata terbaik di dunia, dan memiliki banyak insentif, seperti pantai-pantainya yang indah, kebudayaan yang terjaga, kuliner yang ternama, kegiatan yang bisa dinikmati bersama teman, pacar, anak dan keluarga di setiap daerah di pulau Dewata.
Bali adalah tempat liburan impian para wisatawan, baik domestik maupun mancanegara. Mau main di pantai, bersantai di spa, menelusuri tempat rekreasi terpencil, ataupun minum wine, wisata kuliner dan berbelanja seharian, pasti ada saja kegiatan yang bisa kamu lakukan di Bali.
Dilansir pada Honeycombers, berikut 10 rekomendasi tempat wisata dan aktivitas seru yang dapat kalian coba untuk rekreasi liburan kamu ketika di Bali.
1. Wisata kuliner yang unik di pasar tradisional
Salah satu jenis wisata yang dinikmati oleh setiap wisatawan adalah wisata kuliner dan makan-makan adalah kegiatan yang harus dilakukan saat berlibur ke Bali.
Untuk para foodie, cobalah untuk tour kuliner bersama koki “Street Food Chef” ternama, Will Meyrick.
Chef Meyrick menawarkan empat pilihan petualangan cita rasa Bali dan nusantara, seperti kelas masak pribadi di Canggu, mengunjungi pasar dan warung tersembunyi di Denpasar, wisata kuliner dua malam di Bali utara, atau berlayar ke pulau Flores timur yang lengkap dengan kegiatan seru seperti berenang dengan ikan Manta Ray, belajar dari suku asli pulau Flores, dan menjelajahi tempat-tempat bersejarah yang berkaitan dengan kuliner Indonesia.