HUT Ke 24, DWP Gelar Lomba Paduan Suara

DWP Kecamatan Seluma Timur siap ikut andil dalam lomba paduan suara--

RADAR BENGKULU, SELUMA - Memperingati Hari Ulang Tahun ke 24, Darma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Seluma menggelar lomba Padyan Suara Mars dan Hymne DWP yang dilaksanakan di sekretraiat DWP Kabupaten Seluma Selasa (5/12). 

Ketua DWP Kabupaten Seluma Ny. Hj. Purnawati Hadianto menyampaikan terima kasih kepada seluruh DWP OPD dan Kecamatan yang telah ikut berpartisipasi dalam lomba tersebut

" Ucapan terimakasih juga kami sampaikan kepada tim pelayanan kesehatan yang akan memeriksa kesehatan secara gratis".sampai ketua DWP Ny. Hj. Purnawati Hadianto.

BACA JUGA:Kapolres Seluma Pimpin Sertijab Empat Perwira Pertama

BACA JUGA:Penasaran? Cemara Indah Destinasi Wisata Pantai yang Mendadak Viral

Ketua DWP menambahkan, bahwa lomba paduan suara yang diadakan kali ini mempunyai banyak manfaat. Seperti dapat menciptakan kekompakan dan mengembangkan potensi anggota DWP Kabupaten Seluma. 

"Lomba paduan suara ini diadakan bertepatan dengan Hari Ulang Tahun ke-24 DWP Kabupaten Seluma, dan lomba ini diadakan sebagai ajang silaturahmi antar DWP OPD dan Kecamatan di Kabupaten Seluma," Singkat Ketua DWP Kabupaten Seluma. (One)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan