Bidpropam Polda Bengkulu Datangi Polres Kaur, Dalam Rangka Apa?

Supervisi Bidpropam merupakan Kegiatan Tahunan Bidpropam sebagai bentuk penyesuaian data Bidpropam Polda Bengkulu dan Si propam Polres Kaur-Hendri-

 

RADAR BENGKULU, KAUR - Polres Kaur Polda Bengkulu menggelar Supervisi dan Binlihprof Bidpropam Polda Bengkulu mendatangi Polres Kaur dalam rangka penyesuaian data Bidpropam Polda Bengkulu dan  propam Polres Kaur

Selasa, (25/06/2024). 

     Kegiatan dihadiri Bidpropam Polda Bengkulu AKP Daryanto, AKP Simatupang, Iptu Joni Walker, Ipda Andrieady, Aiptu Bambang, Aiptu Hendry. S, Aipda Yosep Rizal, Brigpol Rozie, Brigpol  Sukri, Brigpol Deji, Briptu Fikri, Briptu Sunaryo dan Penata I Yanti. 

    Kapolres Kaur AKBP. Eko Budiman S.IK,M.IK, M.SI mengatakan, Binlihprof merupakan Kegiatan tahunan Bidpropam sebagai bentuk pembinaan pemulihan profesi bagi personel yang masih menjalani pengawasan sebagai bentuk penyesuaian data Bidpropam Polda Bengkulu dan Si Propam Polres Kaur. 

   "Supervisi Bidpropam  merupakan Kegiatan Tahunan Bidpropam sebagai bentuk penyesuaian data Bidpropam Polda Bengkulu dan Si propam Polres Kaur," Ujarnya. 

   Disampaikannya, Binlihprof merupakan Kegiatan tahunan Bidpropam sebagai bentuk pembinaan pemulihan profesi bagi personel yang masih menjalani pengawasan dan Gaktibplin Merupakan program rutin yang berfungsi sebagai kontrol bagi personel baik dalam pelaksanaan tugas pokok selaku anggota polri maupun dalam kehidupan sosial bermasyarakat.

    "Kegiatan Gaktibplin yang dilakukan oleh Bidpropam Polda Bengkulu berdasarkan Surat Perintah Kabid Propam Polda Bengkulu Nomor : SPRIN / 611 / V / HUK.6.5. / 2024 tanggal 27 Mei 2024 tentang pelaksanaan supervisi Bidpropam Polda Bengkulu T.A. 2024 di Polres Jajaran Polda Bengkulu,"ucapnya.

  Ditambahkannya, sasaran Gaktibplin yang dilakukan oleh Bidpropam Polda Bengkulu terhadap personel Polres Kaur meliputi pemeriksaan surat-surat kendaraan roda dua dan roda empat, KTA, KTP, sikap tampang, surat izin senpi dan test urine terhadap beberapa personel Polres Kaur. 

    "Berdasarkan Hasil test urine yang dilakukan oleh  klinik medika 11 Polres Kaur dan Di dampingi Oleh anggota Bidpropam Polda Bengkulu bahwa hasil test urine semuanya negatif," Tutupnya. (hel)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan