Mutasi Lagi, Kadis Kesehatan Kosong, Camat Napal Putih dan Padang Jaya Diganti

Mutasi Lagi, Kadis Kesehatan Kosong, Camat Napal Putih dan Padang Jaya Diganti-Radar Bengkulu-

RADAR BENGKULU, ARGA MAKMUR - Gerbong Mutasi dilingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara kembali bergerak.

Bertepatan dengan Bulan Suci Ramadhan 1445 Hijriah/2024 Masehi tahun ini sebanyak 50 orang pejabat mulai dari eselon II, III dan IV dimutasi.

Mutasi kali ini dipimpin langsung oleh Sekda H. Fitriyansyah, S.STP. MM di Balai Daerah Arga Makmur. Kamis (21/03/2024).

Pasca Mutasi kali ini jabatan Kepala Dinas Kesehatan yang sebelumnya dijabat oleh Samsul Ma'arif mengalami kekosongan dan bakal dijabat oleh PLT. Untuk posisi Camat Padang Jaya dijabat oleh Soini dan Camat Napal Putih dijabat oleh Bambang Abdul Mutolib.

Sekda H. Fitriyansyah, S.STP. MM dalam kesempatan ini menyampaikan pelantikan pejabat merupakan satu hal yang lumrah.

"Ini bagian dari upaya pembangunan di sektor penataan aparatur, agar memberikan tambahan performa pelayanan kepada masyarakat. Kami berharap pejabat yang dilantik mampu melaksanakan tugas sebaik mungkin," ujar Sekda.

BACA JUGA:Bupati Mian Tinjau Pasar Murah dan Kawal Bansos BPNT di Kantor Pos Arga Makmur

BACA JUGA:Pertamina Ingatkan Jangan Ada Kecurangan dalam Distribusi BBM

 

Berikut Nama-nama Pejabat Yang Dilantik :

1. Samsul Ma'arif Asisten 1 Bidang Pemerintahan Sekretaris Daerah

2. Rahmat Hidayat Kadis Pemberdayaan Masyarakat Desa

3. Margon Staf Ahli Bidang Pemerintah dan Hukum

4. Nurhayati Kabag Perekonomian Sekretaris Daerah

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan