Pemkot Matangkan Rencana Pengaspalan Ratusan Ruas Jalan di Kota Bengkulu

Pemkot Matangkan Rencana Pengaspalan Ratusan Ruas Jalan di Kota Bengkulu--

RADAR BENGKULU – Kabar baik bagi masyarakat Kota Bengkulu yang mendambakan jalan mulus. Pada tahun 2026, Pemerintah Kota Bengkulu melalui Dinas PUPR, tengah mematangkan data rencana pengaspalan ratusan ruas jalan yang tersebar di berbagai wilayah.

Proyek ini dipastikan menyasar jalan lingkungan perumahan maupun jalan poros. Data awal menunjukkan bahwa jumlah jalan yang akan ditangani mencapai lebih dari 100 lokasi.

“Data-data jalan yang masuk ke kita sedang disusun. Estimasinya memang lumayan banyak, kurang lebih ada 100 link (ruas jalan),” ujar Kepala Dinas PUPR melalui Subkor Jalan dan Jembatan, Yosep Akmal, Rabu (5/11).

Menurut Yosep, proses penyusunan ini krusial untuk memastikan skala prioritas dan anggaran yang tepat sasaran.

Masyarakat diharapkan bersabar menunggu pengumuman resmi mengenai daftar nama-nama jalan yang pasti masuk dalam tahap pelaksanaan proyek pengaspalan ini.

BACA JUGA:800 Unit Lampu Jalan Telah Dipasang Disejumlah Titik di Kota Bengkulu

BACA JUGA:7 Pejabat Eselon II Dilantik, Wawali : Satukan Langkah Mewujudkan Visi dan Misi Walikota

“Begitu data final, tahun depan kita laksanakan agar fasilitas publik kita semakin baik dan nyaman dilewati warga,” tutur Yosep optimistis.

Sebagai informasi, Program “1.000 Jalan Mulus” adalah program unggulan atau primadona dari Pemerintah Kota Bengkulu di bawah kepemimpinan Walikota Dr Dedy Wahyudi SE MM dan Wawali Ronny PL Tobing SH  yang bertujuan untuk mempercepat pembangunan dan perbaikan infrastruktur jalan lingkungan serta jalan poros di wilayah tersebut.

Program ini dilaksanakan secara bertahap dengan dana yang terbatas, dan menargetkan penyelesaian seluruh jalan perumahan paling lambat pada tahun 2027.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan