Golkar Raih 2 Kursi DPRD Provinsi Dapil 6

Tim Pemenangan keluarga Susman Hadi Nissan Denni Purnama yakin berdasarkan penghitungan CI partai Golkar meraih dua kursi DPRD Provinsi dari dapil 6 BS-Kaur-Fahmi/RBI-

RADAR BENGKULU, MANNA - Data yang terkumpul dari C1 untuk wilayah Kabupaten Bengkulu Selatan-Kaur sudah sebanyak 99,90 persen.

Tinggal menyisahkan satu TPS di bengkulu selatan dan 2  lagi di Kaur Tengah Desa Tanjung Pandan. 

Dari hasil data yang masuk  suara partai dari dua Kabupaten mencapai  33618 untuk hitungan dikursi dua 11206 artinya Golkar raih dua kursi DPRD Provinsi  untuk dapil 6 BS Kaur.

Tim Pemenangan keluarga Susman Hadi Nissan Denni Purnama mengatakan dari bilangan untuk kursi kesatu diisi oleh Samsu Amanah dinomor satu dan kurus  kedua nomor 6 diisi kembali oleh Golkar atas nama Susman Hadi.

"Untuk perolehan suara Samsu Amanah berada diangka 11.700 lebih ,sedangkan untuk suara Susman Hadi diangka 7200 san. Yang mana jumlah keseluruhan suara partai ini kita dapatkan dari data CI dari 1018 TPS yang berada di Bengkulu Selatan dan Kaur ,"papar Denni di posko pemenangan Susman Hadi Selasa (20/02).

BACA JUGA:Pengembalian Kotak Suara ke Gudang Logistik KPU Kaur Dilakukan Bertahap

BACA JUGA:UMKM Sari Aren Sukses Tingkatkan Nilai Ekonomis Gula Aren Rejang Lebong, Targetkan Masuk Pasar Internasional

Dari hasil pleno ditingkat kecamatan yang sudah diterima oleh tim, terjadinya eror hanya diangka 0,1 persen saja artinya selisih perbedaan hanya disatu atau dua angka saja. Artinya data CI ini memang benar adanya.

Untuk suara partai dari hitung - hitungan dari tim berdasarkan data yang ada. Untuk urutan  suara terbanyak dari posisi pertama dipegang oleh Partai Golkar, Nasdem,PAN,Demokrat,PDI P,Golkar,Gerindra,Gelora.

"Tetapi untuk hasil akhir kita tetap mengacu pada hasil pleno KPU nantinya,tetapi dari hasil data CI yang kita terima semua untuk  pegangan kita nantinya baik itu dari Kabupaten Bengkulu Selatan maupun Kaur, pada prinsipnya partai Golkar bisa menjadi pemenang di wilayah Dapil 6,"pungkas Denni.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan