Dorong Percepatan Pembangunan Bengkulu Selatan

Rakor terkait usulan pembangunan yang disampaikan Bupati Bengkulu Selatan kepada Pemerintah Pusat--

RADAR BENGKULU, MANNA - Sebagai bagian dari komitmen untuk mempercepat pembangunan di Kabupaten Bengkulu Selatan.

Bappeda Litbang Kabupaten Bengkulu Selatan menyelenggarakan Rapat Koordinasi tindak lanjut usulan Bupati ke Pemerintah Pusat, yang dilaksanakan di Ruang Zoom Bappeda Litbang, pada Selasa, 22/07. Rapat ini bertujuan untuk mengakselerasi implementasi program-program strategis yang telah diusulkan oleh Bupati Bengkulu Selatan kepada pemerintah pusat.

Yang mana usulan tersebut mencakup berbagai sektor prioritas pembangunan. Dalam rangka efektivitas pelaksanaan, diperlukan sinergi dan kesiapan teknis dari seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, mulai dari tahap perencanaan hingga pelaksanaan.

Rapat ini dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkulu Selatan, Sukarni, SP., M.Si. menekankan pentingnya kolaborasi antar perangkat daerah untuk mempercepat realisasi program strategis yang telah diajukan Bupati ke Pemerintah Pusat.

BACA JUGA:Mendikdasmen Tekankan Pentingnya Peran Guru BK sebagai Pendamping dan Pendorong Prestasi Murid

BACA JUGA:Ternyata 5 Makanan Ini Menjadi Pemicu Kesulitan Konsentrasi, Wajib Dihindari!

“Kita tidak bisa berjalan sendiri. Semua perangkat daerah yang terkait harus siap dari sisi perencanaan maupun teknis pelaksanaan. Sinergi inilah yang akan menentukan keberhasilan kita dalam merealisasikan pembangunan yang bermanfaat langsung bagi masyarakat,” ujar Sukarni saat melaksanakan Zoom miting.

Rapat ini dihadirkan perwakilan dari sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) teknis, serta stakeholder strategis yang terlibat dalam program-program prioritas pembangunan.

Ada bebepaa poin yang dibahas didalam forum ini, yaitu Rapat Koordinasi(Rakor) tindak lanjut usulan Bupati ke Pemerintah Pusat, sebagai upaya memastikan kesiapan usulan strategis lintas sektor.Rapat Persiapan Expo APKASI, untuk mengkoordinasikan partisipasi Kabupaten Bengkulu Selatan dalam ajang nasional tersebut.Rapat Pengelolaan TPS3R Kota Medan, sebagai bagian dari penguatan tata kelola lingkungan dan pengelolaan sampah terpadu.

Melalui rapat ini, Bappeda Litbang berperan sebagai fasilitator untuk memastikan bahwa program-program yang diusulkan ke tingkat pusat memiliki kesiapan teknis dan administratif yang kuat, serta mampu bersaing dan masuk dalam skema pendanaan nasional.

Kepala Bappeda Litbang Bengkulu Selatan Fikri  Al Jauhari, MM menyampaikan bahwa percepatan pembangunan tidak hanya memerlukan visi besar dari kepala daerah, tetapi juga membutuhkan kerja kolektif dan komitmen lintas sektor dalam menyusun strategi yang terintegrasi.

“Kita perlu memastikan bahwa setiap usulan memiliki nilai strategis, kelayakan teknis, dan dokumen pendukung yang solid. Koordinasi ini menjadi kunci agar usulan dari Kabupaten Bengkulu Selatan mendapatkan respons dan dukungan dari pusat,” pungkas Fikri.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan