Musrenbang RKPD Kecamatan Batik Nau 2025 Sukses, Ini Skala Prioritasnya

Poto Bersama Usai Musrenbangcam Batik Nau--

RADAR BENGKULU, BATIK NAU - Pemerintah Kecamatan Batik Nau, Kabupaten Bengkulu Utara menghelat Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) RKPD 2025 untuk menampung usulan masyarakat di 15 Desa se Kecamatan Batik Nau tahun anggaran 2025 yang didanai oleh APBD Kabupaten, APBD Provinsi dan APBN Pusat.

Kegiatan ini dibuka oleh Bupati Ir. H. Mian yang diwakili oleh Camat Batik Nau Sabani, SH  yang diwakili perwakilan Dinas terkait lingkup Pemkab BU, Para Kades, BPD, perwakilan masyarakat, Pendamping Desa, Pendamping Lokal Desa serta tamu undangan lainnya berjalan tertib, lancar dan sukses. Senin 5 Februari 2024.

Dalam kesempatan ini Camat Batik Nau Sabani, SH menyampaikan bahwa kegiatan musrenbang RKPD 2025 bertujuan untuk menyelaraskan tujuan dan niat sehingga nantinya program yang akan datang tepat sasaran dan bermanfaat untuk masyarakat daerah.

“Musrenbang RKPD 2025 ini bertujuan untuk menyelaraskan pikiran, tujuan, dan niat sehingga program-program yang akan datang akan lebih tepat sasaran dan bermanfaat untuk masyarakat,” terangnya.

BACA JUGA:Entry Meeting BPK, Pemkab BU Komitmen Tetap Terdepan Atas LKPD Bengkulu Utara

BACA JUGA:Gapaian Prestasi Dojang Taekwondo Polres Bengkulu Utara Luar Biasa

Lanjut Camat mengatakan bahwa, membangun sebuah daerah dimasa yang akan datang tidaklah mudah dikerjakan dengan sendiri-sendiri maka dibutuhkan sinergi dan kolaborasi.

“Maka dalam kesempatan Musrenbang RKPD 2025 kali ini saya mengajak mari bekerja sama dan kolaborasi dengan baik untuk mewujudkan daftar prioritas usulan kegiatan pembangunan desa Tahun 2025 yang akan diusulkan melalui Musrenbang RKPD ini,” ucapnya.

 

Berikut Skala Prioritas Hasil Musrenbang RKPD 2025 Kecamatan Batik Nau Tahun Anggaran 2025

 

Bidang Fisik dan Sarana Prasarana

1. Jalan Manganyau Barat-Manganyau Timur Desa Air Manganyau sepanjang 10 KM

2. Pembangunan Jalan Selolong-Paninjau Desa Selolong Sepanjang 4 KM

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan