Marc Marquez Tak Terbendung, Ducati Sapu Bersih Podium

Tangkap layar, sesi penganugerahan podium di sesi Sprint Race GP-Jerez 26 April 2025--Twitter MotoGP @MotoGP--
RADAR BENGKULU - Marc Marquez mempertegas dominasinya di MotoGP 2025 dengan merebut kemenangan kelima beruntun di Sprint Race musim ini.
Seperti dikutip dari laman harian.disway.id, start dari barisan depan, Marc tampil tanpa cela meski tekanan suhu trek yang ekstrem, menaklukkan Alex Marquez dan Pecco Bagnaia di balapan singkat penuh tensi.
Dengan kemenangan ini sekaligus mempertebal keunggulannya di klasemen, membuktikan bahwa Ducati masih sulit ditandingi di era MotoGP modern.
Pembalap Yamaha Monster Energy, Fabio Quartararo, yang start dari posisi terdepan pada 12 lap sesi Sprint Race MotoGP Jerez 2025, harus menghadapi tekanan dari duo pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez dan Pecco Bagnaia.
Lintasan Jerez dalam kondisi kering dengan temperatur permukaan trek mencapai 45°C. Mayoritas pembalap menggunakan kombinasi ban Medium–Soft, kecuali Johann Zarco (Honda LCR Racing) yang tetap memilih ban Medium–Medium.
BACA JUGA:7 Ide Bisnis Jualan Keliling Ini Nyatanya Laris Manis dan Hasilnya Menjanjikan Loh, Penasaran?
BACA JUGA:Modal Ponsel dan Internet, Berikut 6 Ide Bisnis Sampingan Buat Karyawan juga Anak Kuliah
Ketika lampu start padam, Fabio Quartararo melakukan start sempurna dan memimpin setelah Tikungan 1 (T1), diikuti oleh Marc Marquez dan Alex Marquez.
Memasuki lap ke-2, Quartararo masih mempertahankan keunggulan 0,2 detik di depan Marc. Namun, nasib buruk menimpanya di sektor 3, saat ia mengalami crash setelah mendapat tekanan dari Marc Marquez.
Di lap ke-3, Marc mengambil alih pimpinan lomba dengan keunggulan 0,5 detik atas Alex Marquez, diikuti oleh Pecco Bagnaia. Posisi enam besar saat itu sepenuhnya dikuasai pembalap Ducati.
Lap ke-4, Marc memperlebar jarak menjadi 0,7 detik, dan di lap ke-5 memimpin dengan selisih 1,1 detik dari Alex. Jack Miller (Yamaha Pramac Racing) mengalami crash di lap ini.
Di lap ke-6, jarak Marc ke Alex sedikit terpangkas menjadi 0,8 detik. Johann Zarco (Honda LCR Racing) juga terjatuh.
Memasuki lap ke-7, Marc kembali memperlebar jarak menjadi 1,2 detik, dan di lap ke-8 jaraknya meningkat menjadi 1,4 detik.
Lap ke-9, Marc tetap memimpin dan Ducati masih mengisi posisi enam besar.