Masih Banyak Peminatnya, Daihatsu Gran Max Pick Up Seken di Provinsi Bengkulu

Daihatsu Gran Max Pick Up Seken masih banyak peminat-RADAR BENGKULU-
Fitur keamanan yang baik
Mobil pick up dilengkapi dengan fitur immobilizer yang mencegah mesin mobil dihidupkan oleh pihak yang tidak memiliki kunci asli.
Dilansir dari halaman otomotif.bisnis.com, pada bulan September 2024, penjualan mobil pik up terlaris jatuh kepada Daihatsu Gran Max dengan 3.341 unit. Itu mengalahkan pesaing lainnya.
Selain penjualan unit baru, untuk unit bekaspun mobil Gran Max pick up masih banyak yang memilih. Ini dikarenakan bodi yang lebih besar dan tinggi.
BACA JUGA:9 Panduan Membeli Skuter Listrik Bekas, Apa yang Harus Dicek Sebelum Membeli?
BACA JUGA:Info Update Harga Mobil Granmax Pickap Bekas dan Keunggulannya
"Kalau bekas biasanya gran Max lebih laris," ucap Fahmi, pemilik FH Showroom Auto Car yang beralamatkan di Lingkar Barat Kota Bengkulu saat dihubungi RADAR BENGKULU.
Selain itu, ia juga memberikan list harga Pick up di Bengkulu.
Gran Max Pick up tahun 2020 Rp 95 juta hingga Rp 103 juta
Gran Max Pick up tahun 2021 Rp 105 juta hingga Rp 110 juta
Gran Max Pick up tahun 2022 Rp 109 juta hingga Rp 115 juta
Gran Max Pick up tahun 2023 Rp 114 juta hingga Rp 120 juta
Harga diatas dapat berubah sewaktu-waktu, dan tergantung kondisi.