Dalam kesempatan itu, perwakilan komunitas Bugis dan masyarakat Makassar menyampaikan harapan mereka agar Dedy-Agi bisa mendengarkan suara mereka yang ingin terlibat dalam pembangunan Kota Bengkulu.
“Kami menginginkan pemimpin yang peduli pada masyarakat dari semua latar belakang. Ekonomi yang kuat, lapangan kerja untuk anak-anak muda, itu yang kami harapkan dari pasangan ini,” kata salah seorang perwakilan komunitas.
Kehadiran Agusrin yang turun langsung ke lapangan menjadi bukti keseriusannya untuk menggalang dukungan bagi pasangan nomor urut 3 ini. Dengan dukungan lintas komunitas dan keyakinan dari berbagai pihak, Dedy Black dan Agi Agusrin optimis dapat membawa perubahan positif yang diharapkan masyarakat Bengkulu.
BACA JUGA:Dedy Black dan Agi Terima Dukungan Warga Padang Nangka Bengkulu, Janji Wujudkan Kampung Juara
BACA JUGA:Pasangan Dedy-Agi Dapat Dukungan di Tiga Kecamatan Jelang Pilwakot
Momen kebersamaan di Pantai Panjang ini bukan sekadar deklarasi dukungan, melainkan simbol solidaritas dan semangat baru bagi warga Bengkulu untuk menatap masa depan yang lebih maju, inklusif, dan sejahtera.