Wajib Tahu, Inilah Manfaat Krim Pemutih yang Sesuai Dengan Kondisi Kulit

Selasa 22 Oct 2024 - 00:51 WIB
Reporter : Adam
Editor : syariah m

Zat ini juga kerap ditambahkan dalam krim pemutih atau produk perawatan kulit lainnya, seperti pelembap dan serum wajah. 

Ini dikarenakan hyaluronic acid tidak hanya dapat mencerahkan warna kulit, tetapi juga memiliki sifat antioksidan yang baik untuk peremajaan kulit  Hyaluronic acid juga dapat melembapkan kulit dan mengatasi kulit kering dan keriput.

 

Selain bahan-bahan di atas, ada bahan krim pemutih yang memang memiliki kemampuan untuk mengurangi produksi melanin tetapi diketahui berbahaya jika digunakan pada kulit, yaitu:

 

Hidrokinon

Hidrokinon merupakan salah satu zat yang dapat menghambat produksi melanin dan mencegah kulit menjadi gelap. Namun, bahan ini dapat menimbulkan efek samping berbahaya, mulai dari merusak kulit, menimbulkan rasa perih dan iritasi parah di kulit, serta mengganggu fungsi ginjal.

Inilah alasannya mengapa bahan ini tidak diperbolehkan untuk ditambahkan didalam krim pemutih yang dijual bebas. 

Pemerintah Indonesia melalui BPOM juga telah melarang izin edar produk krim pemutih yang mengandung hidrokinon karena berisiko menimbulkan dampak yang berbahaya bagi kesehatan. Zat ini hanya boleh digunakan sesuai resep dan petunjuk dokter.

 

Merkuri

Merkuri juga memiliki efek dapat memutihkan kulit, tetapi zat ini sangat beracun dan dapat berbahaya bagi tubuh, terutama jika digunakan dalam jangka panjang atau dengan dosis tinggi. 

Zat merkuri diketahui dapat menyebabkan berbagai efek samping, seperti kerusakan ginjal dan saraf, iritasi kulit, dan keracunan. Paparan zat merkuri yang tinggi pada ibu hamil juga dapat menyebabkan keguguran, cacat bawaan lahir, dan gangguan tumbuh kembang pada janin.

Sebelum membeli, penting untuk memastikan keamanan produk krim pemutih agar Anda terhindar dari bahaya penyakit dan efek samping yang tidak diinginkan. Oleh karena itu, pastikan produk cream pemutih wajah yang hendak Anda pilih telah mendapatkan izin edar dari BPOM. 

Setelah membeli krim pemutih, jangan langsung menggunakannya ke area wajah atau bagian tubuh secara menyeluruh. Lakukan tes alergi terlebih dahulu dengan cara mengoleskan krim tersebut pada lengan dan tunggu sekitar 24 jam untuk memantau reaksinya. 

Jika muncul iritasi, rasa panas, gatal, atau keluhan lainnya, segera hentikan penggunaannya dan konsultasikan ke dokter bila perlu. Akan lebih baik lagi jika Anda berkonsultasi dulu ke dokter untuk menentukan krim pemutih apa yang cocok untuk kondisi kulit Anda, sehingga penggunaannya aman dan manfaatnya maksimal.

Kategori :