Sering Demam Panggung? Tenang, Begini Cara Mengatasinya Agar Rasa Percaya Diri Bangkit

Rabu 28 Aug 2024 - 07:52 WIB
Reporter : wawan
Editor : syariah m

radarbengkulu.bacakoran.co - Demam panggung merupakan istilah untuk menggambarkan rasa cemas dan takut sebelum atau saat tampil maupun berbicara di depan umum. Meski terkesan sepele, demam panggung yang dibiarkan berlarut-larut dapat menurunkan rasa percaya diri dan membatasi kemampuan diri.  Pada kasus yang berat, demam panggung bisa dianggap sebagai glossophobia, yaitu jenis fobia sosial yang membuat penderitanya selalu takut secara berlebihan saat berbicara di depan orang banyak.

Pada dasarnya, Rasa cemas atau takut sebenarnya normal dialami ketika akan tampil di depan banyak orang, misalnya saat tampil dimuka umum, saat menjadi pembicara, berpidato, bernyanyi, atau menunjukkan bakat. Kondisi ini dikenal dengan istilah demam panggung

Tidak hanya pada situasi yang nyata, sebagian orang yang demam panggung bisa mengalami gejala fisik dan psikis hanya dengan membayangkan tampil di depan sekelompok orang.

Demam panggung seseorang akan seperti dalam keadaan bahaya dan mengalami beberapa gejala berikut ini, Denyut nadi dan napas cepat,Pusing atau sakit kepala,Mulut kering Tangan, lutut, bibir, dan suara gemetar Tangan berkeringat dan dingin Kulit pucat atau memerah

BACA JUGA:6 Manfaat Menakjubkan Daging Bebek Untuk Kesehatan Ibu Hamil, Dapat Meningkatkan Jumlah Sel Darah Merah

BACA JUGA:3 Rancangan PKPU dan 3 Rancangan Perbawaslu Disetujui Komisi II DPR RI

Mual dan perasaan tidak nyaman di perut, Sulit menahan buang air kecil,.Gejala demam panggung sebenarnya masih terbilang wajar bila muncul hanya sesekali atau terjadi di awal penampilan saja. Seiring berjalannya waktu, orang yang mengalami demam panggung mulai terbiasa dengan diri dan lingkungannya.

Berikut tips untuk mengatasi demam panggung yang berhasil dirangkum dari berbagai sumber : 

1. Mempersiapkan diri dengan banyak latihan

Agar bisa tampil percaya diri dan mengurangi gejala demam panggung, penting untuk mempersiapkan diri dengan melakukan banyak latihan.  

2. Mengonsumsi makanan yang tepat sebelum tampil. Tidak hanya mempersiapkan diri, memperhatikan asupan makanan sebelum tampil di suatu acara juga penting dilakukan. Tanpa disadari makanan bisa memberikan rasa nyaman saat seseorang merasa tertekan.

Anda bisa konsumsi makanan bergizi yang tidak bertepung, seperti yoghurt, kacang hijau, brokoli, tomat, selada, atau mentimun. Selain itu, Anda juga perlu membatasi asupan kafein dan gula pada hari ketika Anda harus tampil, karena asupan ini bisa memperburuk gejala kecemasan.

BACA JUGA:Program Makan Bergizi Gratis, PT Sarihusada Siap Dukung

BACA JUGA:Pengadilan Tuhan

3. Mengalihkan rasa takut

Kategori :