Mau Tidak Mudah Sakit, Ikutilah 9 Pola Hidup Sehat

Sabtu 30 Nov 2024 - 04:07 WIB
Reporter : Adam
Editor : Syariah m

Perhatikan kembali hubunganmu dengan pasangan, keluarga, rekan kerja, atau atasan. Secara tidak langsung, interaksimu dengan orang-orang sekitar bisa berdampak terhadap kesehatan mental dan tentu saja tubuhmu.

Lingkungan sosial bisa menjadi tempat kamu bertukar pikiran, berkeluh kesah, menemukan solusi, hingga menyampaikan opini. Oleh karena itu, sebagai langkah pola hidup sehat, luangkan waktu untuk sekadar bercengkerama dengan orang terdekat.

 

5. Hentikan kebiasaan buruk

 

Gaya hidup tidak sehat, seperti kebiasaan merokok atau konsumsi minuman beralkohol, bisa berdampak buruk terhadap kesehatan dan memicu berbagai masalah kesehatan, seperti penyakit jantung dan paru-paru, PPOK, diabetes, hingga kanker.

Oleh karena itu, untuk mencegah terjadinya masalah kesehatan tersebut sekaligus sebagai langkah menuju pola hidup sehat, hentikan kebiasaan buruk tersebut sekarang juga.

 

6. Konsumsi makanan sehat

 

Konsumsi makanan sehat, seperti sayur dan buah secara teratur, juga penting dilakukan guna mencukupi kebutuhan nutrisi tubuh. Selain itu, mengonsumsi lebih banyak sayur dan buah juga dapat menurunkan risiko terjadinya penyakit jantung, stroke, kanker, dan kematian dini.

Sebagai langkah pola hidup sehat, konsumsilah makanan sehat. kamu juga bisa mulai mengolah makanan sendiri sebagai salah satu upaya untuk menjaga kebersihan dan kesehatan makanan yang dikonsumsi.

 

7. Cukupi kebutuhan cairan

 

Untuk menuju pola hidup sehat, kamu juga disarankan untuk memenuhi kebutuhan tubuh akan cairan dengan minum air putih setidaknya 6–8 gelas setiap harinya. Terpenuhinya cairan tubuh dapat menjaga fungsi seluruh organ dan mencegah berbagai penyakit, seperti dehidrasi dan konstipasi (sembelit).

Kategori :