Ini Bahan Masker Mata dan Cara Membuatnya Yang Perlu Diketahui

Kamis 28 Nov 2024 - 01:28 WIB
Reporter : Adam
Editor : syariah m

 

3. Kantong teh

 

Jika kamu sering membuang kantong teh celup, sebaiknya hindari kebiasaan tersebut mulai sekarang. Kantong teh celup dapat digunakan sebagai masker mata untuk mengatasi mata bengkak dan lingkaran hitam di sekitar mata. 

Manfaat tersebut berasal dari kandungan anti oksidan 

dan kafein pada teh yang dapat melancarkan sirkulasi darah dan mengurangi penumpukan cairan di bawah kulit. Beberapa jenis teh yang bisa digunakan untuk masker mata adalah teh hijau maupun teh hitam.

Penggunaan kantong teh sebagai masker mata juga cukup mudah dilakukan. Rendamlah 2 kantong teh pada air hangat selama 5 menit dan simpan di lemari es selama 15 menit. Setelah dingin, tempelkan kantong teh tersebut di bagian luar mata sekitar 10–15 menit.

 

4. Minyak almond

 

Minyak almond dapat mengurangi lingkaran hitam di bawah mata dan mata bengkak. Manfaat ini berasal dari sifat antiradang dan kandungan antioksidan dalam almond.

Tak hanya itu, minyak almond juga mengandung vitamin A, vitamin E, dan vitamin K yang dapat menjaga kulit di bawah mata tetap halus dan mencegah terjadinya pelebaran pembuluh darah yang dapat menyebabkan perubahan warna pada kelopak mata.

 

5. Madu 

 

Madu juga dapat mengurangi lingkaran hitam di bawah mata dan mata bengkak. Hal ini berkat kandungan antiradang dan antimikroba yang dimiliki oleh madu. 

Kategori :