radarbengkulu.bacakoran.co - Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Provinsi Bengkulu, R.A. Denny, menghadiri dan membuka rapat koordinasi serta capacity building Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Provinsi Bengkulu.
Acara digelar di Hotel Santika, Bengkulu, pada Rabu (13/11).
Dalam sambutannya, R.A. Denny menyampaikan terima kasih atas kerja sama, kolaborasi, dan sinergi yang telah terjalin.
BACA JUGA:Dua Jalan dan Satu Jembatan akan Dibangun, Pemprov Bengkulu Percepat Pemulihan Pasca Bencana
Ia mengapresiasi aksi seluruh pihak dalam menjaga stabilitas indikator perekonomian Bengkulu di tengah tantangan.
R.A. Denny juga menjelaskan pentingnya Roadmap TPID sebagai pedoman bagi perangkat daerah dan instansi terkait dalam pengendalian inflasi.
BACA JUGA:Agar Ketergantungan Terhadap Beras Tidak Terlalu Tinggi, Ini Yang Harus Diperbaiki
Dengan berakhirnya roadmap tahun 2022-2024, TPID Bengkulu perlu menyusun roadmap pengendalian inflasi untuk tahun 2025-2027.
R.A. Denny menutup sambutannya dengan menyatakan bahwa roadmap ini adalah draft awal. Draft tersebut akan dibahas lebih lanjut dalam kegiatan capacity building TPID se-Provinsi Bengkulu yang dijadwalkan pada 21-22 November 2024.