Bupati Bengkulu Utara Pimpin Gerakan Jumat Bersih di Pasar Purwodadi
Bupati Bengkulu Utara Pimpin Gerakan Jumat Bersih di Pasar Purwodadi--
RADAR BENGKULU, ARGA MAKMUR - Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga kebersihan dan kenyamanan fasilitas umum melalui program Jumat Bersih.
Seperti dikutip dari laman bengkuluutarakab.go.id, kali ini, kegiatan dipusatkan di Pasar Purwodadi, Arga Makmur pada Jumat (20/6/2025) dengan agenda utama pemangkasan dan perapian pohon dan penataan lingkungan pasar.
Ini merupakan bagian dari rangkaian penataan Pasar Purwodadi dalam mendukung Program Jumat Bersih. Hadir langsung Bupati Bengkulu Utara, Arie Septia Adinata, SE, MAP, bersama Sekretaris Daerah, para Asisten, PLN Arga Makmur, jajaran Kodim 0423/BU dan Polres Bengkulu Utara serta kepala perangkat daerah beserta jajaran ASN dan non-ASN lingkup Pemkab Bengkulu Utara,
“Melalui Program Jumat Bersih, kita laksanakan gotong royong di seluruh wilayah. Itu mulai dari desa, kecamatan hingga pusat kota diberbagai lokasi sarana dan prasarana umum dengan tujuan menjadikan lingkungan lebih bersih, asri dan tertata rapi. Hari ini kita fokus di Pasar Purwodadi untuk melakukan perapian dan pemangkasan, peremajaan pohon-pohon yang sudah tua demi menjaga keamanan dan kenyamanan pengunjung serta pedagang,” ujar Bupati.
BACA JUGA:Bupati Bengkulu Utara Sampaikan Nota Pengantar Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun 2024
BACA JUGA:Pimpin Rapat Pemantapan HUT Bengkulu Utara, Bupati Minta Semua Sektor Untuk Laporkan Progres
Bupati juga mengimbau para pedagang yang masih berjualan di luar area pasar untuk kembali ke dalam gedung pasar yang telah disiapkan.
“Kita sudah siapkan tempat yang lebih baik dan layak di dalam pasar. Untuk itu, kami mengharapkan kerja sama dari para pedagang agar kembali berjualan di area yang telah ditentukan,” tambahnya.
Seluruh peserta kegiatan antusias dalam mendukung kelancaran kegiatan ini. Pemkab juga telah membagikan tugas dan tanggung jawab kepada masing-masing OPD untuk mendukung kegiatan gotong royong ini secara optimal.
Melalui kegiatan ini, Pemkab Bengkulu Utara berharap tercipta pasar yang lebih bersih, tertata, dan aman, serta meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga lingkungan bersama.